By: forum anak kabupaten karimun
Halo anak Indonesia!
Gimana Kabarnya? Semoga Selalu Sehat Ya! ^_^
Jumpa Lagi Dengan FORAKKA!
Kali ini, Forum Anak Kabupaten Karimun (FORAKKA) berkesempatan untuk berpartisipasi dalam acara Musrenbang Tingkat Kecamatan Tebing pada,
Hari/Tanggal : Kamis, 25 Februari 2021
Waktu : 08.00 WIB - Selesai
Tempat : Hotel Alishan Karimun
Kegiatan ini diadakan oleh Pemerintah Kabupaten Karimun yang dipimpin oleh Camat Tebing, H. Abdul Gaffar, S.Sos, M.MPub. Diikuti 5 kelurahan dan 1 desa yakni Kelurahan Tebing, Pamak, Teluk Uma, Kapling, Harjosari dan Desa Pongkar. Kemudian beberapa perwakilan dari Forum Anak Kabupaten Karimun. Kegiatan diadakan untuk membahas mengenai rencana pembangunan selama satu tahun untuk Kecamatan Tebing. Masing-masing desa dan kelurahan menyampaikan 3 usulan dengan total menjadi 18 usulan. Dari 18 usulan itu, kemudian hanya 5 usulan yang akan dibawa ke Musrenbang tingkat Kabupaten Karimun atau masuk dalam kajian Baperlitbang Karimun.
Musrenbang kecamatan tahun ini membahas terkait pembangunan untuk satu tahun ke depan dan pengembangan pariwisata di Kecamatan Tebing. Beberapa usulannya yaitu, perbaikan dan pembangunan beberapa fasilitas umum seperti pembangunan drainase, lampu jalan, pengaspalan jalan, dll. Terdapat salah satu peserta dalam musrenbang juga mengusulkan terkait pembangunan taman hijau di kecamatan Tebing, Kabupaten Karimun. Kepala Bidang Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan anak Ibu Khairita juga menegaskan terkait pembangunan yang telah direncanakan seperti fasilitas umum dan lain lain diminta sesuai dengan anak atau ramah anak yang mampu menjamin dan tidak bertentangan dengan pemenuhan hak anak.
Perwakilan dari Forum Anak Kabupaten Karimun juga menyampaikan pendapatnya terkait taman hijau yang diusulkan tadi dapat juga sekaligus menjadi taman bermain anak yang dapat menjadi sarana kreatifitas anak-anak dan remaja.



Si Ruhi pandai memasak
Memasak kue pakai pengembang
Penuhi hak partisipasi anak
Sertakan anak dalam musrenbang
Sampai Jumpa!
Salam Anak Indonesia!
0 Komentar untuk MUSRENBANG TINGKAT KECAMATAN TEBING TAHUN 2021