By: forum anak kota banda aceh
FOKBA On Hip Generation Radio Flamboyant
Tanggal kegiatan : 19 Desember 2020
Tempat : Studio 1 Radio
Flamboyant Banda Aceh
Penyelenggara :
Radio Flamboyant Program Hip Generation
Hip
Generation adalah salah satu program di Radio Flamboyant yang mengundang
anak-anak muda berprestasi yang mempunyai pengaruh baik yang luar biasa bagi
masyarakat. Oleh karena itu, Forum Anak Kota Banda Aceh berkesempatan menjadi
narasumber pada program tersebut di hari Sabtu, 19 Desember 2020 di Studio 1
Radio Flamboyant Banda Aceh. Tujuan dari program ini tentunya adalah untuk
memperkenalkan generasi-generasi muda dan aksi-aksinya buat masyarakat.
Telah hadir juga ketua dari FOKBA
dan satu orang pengurus serta seorang fasilitator dari Forum Anak Tanah
Rencong. Talkshow yang berdurasi sejam ini, FOKBA membahas seputar Hak Anak,
siapa anak, siapa mitra mereka, apa saja kegiatan FOKBA dan masih banyak lagi. Dalam membantu menyuarakan Hak Anak
diperlukan berbagai macam cara untuk meningkatkan intensitasnya, sebagai contoh
adalah mengikuti talkshow.
0 Komentar untuk FOKBA On Hip Generation Radio Flamboyant