By: fonaba (forum anak bantul)
FONABA BERBAGI TAKJIL
🙌 Hallo teman
– teman, Salam Anak Indonesia 🙌

Gambar 1.1 Foto Bersama Sebelum Melakukan Kegiatan
Pada bulan suci Ramadhan tahun ini, Forum Anak Bantul mengadakan kegiatan
baru loh yaitu FONABA Berbagi Takjil. Kegiatan ini merupakan salah satu wadah
untuk para anggota Forum Anak Bantul belajar melatih kepedulian dan kepekaan terhadap
lingkungan sekitar. Kegiatan ini berlangsung sangat menyenangkan dan tentunya
aman karena seluruh anggota yang bertugas mematuhi protokol kesehatan seperti
memakai masker dan menjaga jarak. Kegiatan FONABA Berbagi Takjil ini
dilaksanakan sebanyak 2 kali pada minggu genap di bulan Ramadhan.

Gambar 1.2 Membagi Takjil Di Simpang Lima Bejen
FONABA Berbagi Takjil pertama dilaksanakan pada hari Rabu, 16
April 2021 bertempat di Simpang Lima Bejen, dengan sasaran orang-orang yang
sedang berhenti di lampu lalu lintas. Untuk FONABA Berbagi Takjil kedua
dilaksanakan pada hari Kamis, 29 April 2021 di sepanjang Jl. Dr. Wahidin Sudirohusodo tepatnya di depan
RS Panembahan Senopati. Sasaran penerima takjil yaitu orang-orang yang
membutuhkan, pekerja, atau masyarakat di sekitar jalan tersebut. Setiap
pelaksanaan kegiatan ini panitia menyediakan 100pcs paket takjil untuk
dibagikan.

Gambar 1.3 Membagi Takjil Di Sepanjang Jl. Dr. Wahidin Sudirohusodo
Kegiatan ini berjalan dengan mekanisme kerja yang cukup
sederhana. Dimulai dengan berkumpulnya anggota Forum Anak Bantul di sekretariatan untuk
mengemas paket takjil lalu pukul 17.00 anggota Forum Anak Bantul yang bertugas mulai
membagikan takjil menyebar sesuai kelompok yang sudah ditentukan sebelumnya.
Setelah semua kegiatan selesai anggota yang bertugas kembali ke sekertariatan
untuk buka bersama.
0 Komentar untuk FONABA BERBAGI TAKJIL