Audiensi Dengan istri walikota, Ibu Selvi Ananda

Audiensi Dengan istri walikota, Ibu Selvi Ananda

By: forum anak surakarta

Pada tanggal 28 April 2022 Forum anak surakarta menemui ibu Selvi Ananda bersama dengan dinas DP3AP2KB di Loji Gandrung untuk memperkenal apa itu Forum Anak Surakarta(FAS) serta peranannya dalam kepemerintahan daerah di kota Surakarta. Hal ini terkait dengan 2P dan PAPP, sehingga sebagai Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Solo, ibu Selvi Ananda dapat lebih mengenal tentang Forum Anak Surakarta. Dalam pembicaraan tersebut Forum Anak Surakarta menyampaikan tentang Kasus Bullying di Surakarta, lalu isu kekerasan pada anak, Pernikahan di usia anak, aspirasi anak-anak daerah dan desa yang kadang kurang di dengar oleh beberapa oknum, dan implementasi Perda Kawasan Tanpa Rokok serta usulan untuk merevisi perda reklame atau bahkan membuat peraturan baru agar dapat menacapai Kota Layak Anak tingkat Paripurna. 

0 Komentar untuk Audiensi Dengan istri walikota, Ibu Selvi Ananda

login untuk komentar