Kegiatan Hari Anak Sedunia 2022 dan 7th ASEAN Children’s Forum diramaikan secara Nasional di Manado, dan Tomohon, Sulawesi Utara, pada 18-20 November 2022. Pada Jumat, 18 November 2022, delegasi Jawa Tengah tiba di Manado dan beristirahat sembari menikmati malam di kota Manado. Pada Sabtu, 19 November 2022, peserta dimobilisasikan ke Tomohon untuk melakukan Field Trip. Forum Anak Daerah melakukan kegiatan Warung Kopi Nusantara, yaitu presentasi mengenai rencana aksi FAD tentang Kampanye Stop Kekerasan Seksual dan Pencegahan Perkawinan Anak. Walikota Tomohon, serta ketua TP-PKK menyambut kedatangan Bunda Bintang Puspayoga Menteri PPPA RI. Bunda Bintang pun menyambut baik kedatangan anak-anak dari 34 provinsi di Kota Tomohon. Pada Minggu, 20 November 2022, peserta dimobilisasikan menuju lokasi Puncak Acara HAS di Pohon Kasih Kawasan Megamas. Acara sangat meriah yang dipenuhi dengan tarian dan sambutan selamat datang. Ada pula penyampaian suara anak ASEAN 2022, dan peluncuran pedoman rumah ibadah anak. Tak hanya itu saja, namun ada penampilan indah juga dari Shanna Shannon yang memeriahkan puncak acara Hari Anak Sedunia 2022 dan 7th ASEAN Children’s Forum
0 Komentar untuk
Kegiatan Hari Anak Sedunia 2022 dan 7th ASEAN Children’s Forum
0 Komentar untuk Kegiatan Hari Anak Sedunia 2022 dan 7th ASEAN Children’s Forum