NOBAR EDUKASI

NOBAR EDUKASI

By: forum anak maruangin kecamatan burau

              NOBAR EDUKASI
Minimnya edukasi yang terjadi hari ini sudah menjadi bahan perbincangan publik, saatnya kita beraksi dengan memanfaatkan ilmu pengetahuan agar terciptanya generasi yang aktif dengan literasi yang produktif. Namun kini, melihat Anak Anak yang lebih cenderung menyukai tontonan, maka dari itu kami dari pengurus Forum anak maruangin kecamatan Burau membuat sebuah kegiatan edukasi dengan menampilkan film yang sesuai dengan tingkat kelasnya

   NOBAR EDUKASI merupakan kegiatan FAM yang telah dilaksanakan dengan memilih tingkat pendidikan sekolah dasar sebagai materi awal yang cocok untuk disalurkan. Dengan pertimbangan yang matang terhadap aspek kegiatan maka dari itu kami kemudian melangsungkan kegiatan ini di SDN 104 JALAJJA, anak anak, maupun pihak sekolah dalam mengikuti kegiatan ini terlihat begitu antusias dan menyambut gembira hingga berakhirnya kegiatan ini. 

     Rangkaian kegiatan ini berjalan dari pukul 08:00-12:00 WITA, kegiatan ini dihadiri oleh kepala sekolah, guru guru, pihak yang bersangkutan dan anak anak dengan penuh keceriaan.  
    Adapun materi yang disampaikan melalui Nobar yaitu seputar planet untuk kelas 4 dan seputar profesi untuk kelas 2. Materi ini di pilih guna menyesuaikan pemahaman anak anak menurut tingkatan kelasnya.
Materi seputar planet untuk kelas 4 dan materi seputar profesi untuk kelas 2, di pilih karena dinilai sangat penting untuk diketahui anak anak pada usia tersebut.
    Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman para anak agar dapat dengan mudah memahami materi dan juga menambah wawasan melalui nobar (nonton bareng) edukasi anak.
    Harapan kami semoga dengan adanya kegiatan ini sebagai langkah awal untuk mewujudkan generasi yang berjiwa literasi.

0 Komentar untuk NOBAR EDUKASI

login untuk komentar