Urgensi Penguatan Kebijakan Perlindungan Anak dari Kekerasan Seksual di Aceh

Urgensi Penguatan Kebijakan Perlindungan Anak dari Kekerasan Seksual di Aceh

By: forum anak tanah rencong

Halo Anak-Anak Indonesia!🇲🇨


Bagaimana nii kabarnya? semoga sehat selalu ya!😊

Kali ini FATAR akan berbagi cerita lagi ni tentang kegiatan WEBMINAR HAN 2022 yang bertemakan "URGENSI PENGUATAN KEBIJAKAN PERLINDUNGAN ANAK DARI KEKERASAN SEKSUAL DI ACEH". Nahh, salah satu narasumbernya dari FATAR lagi lohhh! yakni Kak Cut Vahnaz Septya selaku Ketua Humas Forum Anak Tanah Rencong yang dilaksanakan pada Selasa, 2 Agustus 2022 melalui Zoom meeting.

Nahh! WEBMINAR ini diadakan untuk memberikan informasi dan saran tentang daruratnya kasus kekerasan seksual yang ada di Aceh.

Teman-teman sudah pada tau belum tentang berita yang beredar? Bahkan ini terjadi dekat dengan kita lohh!!

Jadi hubungannya dengan anak apa sih? Kekerasan seksual sangat sering terjadi pada anak. Dimana peran pemerintah untuk menggerakkan masyarakat agar dapat mencegah dan terhindar dari kekerasan seksual sangat kuat. Begitu juga bagaimana pandangan anak tentang hal ini bahwasanya anak sangat menginginkan tempat yang aman untuk berekspresi.

Lalu peran Forum Anak bagaimana?? Nahh Forum Anak sangat berperan penting sebagai 2P bagi anak agar terhindar dari kasus kekerasan seksual terhadap anak.

Dengan teknologi dunia yang terus berkembang kita dapat menggunakan media sosial untuk ikut menyebarkan informasi tentang pandangan instansi terkait dan anak dalam hal pencegahan kekerasan seksual terhadap anak lohh!

Bagaimana nihh dari provinsi kamu?? Apakah sudah terlibat dalam pencegahan kekerasan seksual terhadap anak?? Kalau belum yukk terlibat dari sekarang!!

0 Komentar untuk Urgensi Penguatan Kebijakan Perlindungan Anak dari Kekerasan Seksual di Aceh

login untuk komentar