Forum Anak Daerah Kotim Hadir Dalam Agenda Musrenbang Kotim 2024

Forum Anak Daerah Kotim Hadir Dalam Agenda Musrenbang Kotim 2024

By: fad kotawaringin timur

   Pada tanggal 20 Maret 2024, Forum Anak Daerah Kabupaten Kotawaringin Timur menghadiri undangan yang disampaikan oleh Bupati Kotim dalam rangka Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah (RPJPD) 2025-2045 bertempat di Aula Sei Mentaya Bapperida Kabupaten Kotawaringin Timur. 

                  

    Kegiatan Musrenbang dibuka oleh Bupati Kotim Bapak Halikinnor. Kegiatan turut dihadiri Wakil Bupati Kotim Ibu Irawati, Sekda Kotim Bapak Fajrurrahman, unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (FKPD), seluruh organisasi perangkat daerah (OPD) Kotim, tokoh masyarakat, BUMD, perbankan, perguruan tinggi dan lembaga masyarakat.
   Musrenbang merupakan bagian rangkaian proses perencanaan dengan pendekatan bottom up atau bawah ke atas, yaitu dengan menjaring keseluruhan aspirasi masyarakat. Musrenbang kali ini mengangkat tema Penguatan Ekonomi Melalui Percepatan Pembangunan Infrastruktur, Ketahanan Pangan, dan Sumber Daya Manusia (SDM) yang Berkualitas, dengan lima program prioritas yang berpedoman pada RPJMD 2021-2026.

0 Komentar untuk Forum Anak Daerah Kotim Hadir Dalam Agenda Musrenbang Kotim 2024

login untuk komentar