By: Forum Anak Kota Cimahi
<p><p style="text-align: right;"> </p>
<p style="text-align: right;"><strong>Penulis:</strong> Winola Zaneta | <strong><em>Editor: </em></strong>Resti Khairiyah </p>
<p> </p>
<p><span style="font-family: 'times new roman', times, serif;"><em><strong>CIMAHI, FAJIMI</strong></em> — Hello Anak Indonesia, <em>Sampurasun!</em> 1 Februari 2025, Rapat Koordinasi (Rakor) Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Forum Anak Kota Cimahi diselenggarakan dengan penuh semangat. Acara ini secara resmi dibuka oleh Plt. Kabid Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA), Purmiani Kosasih, S.IP, yang menegaskan pentingnya partisipasi aktif anak-anak dalam proses perencanaan pembangunan di Kota Cimahi. </span></p>
<p><span style="font-family: 'times new roman', times, serif;">Turut hadir Ibu Icha Holle selaku Pembina Forum Anak Kota Cimahi, bersama para peserta yang terdiri dari perwakilan Forum Anak tingkat kelurahan dan kecamatan se-Kota Cimahi. Kegiatan ini diawali dengan pemaparan materi mengenai klaster oleh ketua Forum Anak Kota Cimahi yaitu Resti Khairiyah, yang bertujuan memberikan dasar pengetahuan kepada para peserta sebagai bekal untuk menyusun Focus Group Discussion (FGD) mengenai permasalahan-permasalahan anak yang ada di Kota Cimahi. Materi ini menjadi landasan penting untuk memahami isu-isu strategis terkait hak</span><span style="font-family: 'times new roman', times, serif;">-hak ana</span><span style="font-family: 'times new roman', times, serif;">k di berbagai wilayah yang ada di Kota Cimahi.</span><img style="display: block; margin-left: auto; margin-right: auto;" src="https://api.forumanak.id/storage/1950/84071743654779.webp" alt="" width="716" height="402"></p>
<p style="text-align: center;"><em><span style="font-family: 'times new roman', times, serif;">Foto kegiatan bersama peserta RAKOR Forun Anak Kota Cimahi</span></em></p>
<p><span style="font-family: 'times new roman', times, serif;">Selanjutnya, peserta dibagi ke dalam 5 kelompok berdasarka</span><span style="font-family: 'times new roman', times, serif;">n klaster, y</span><span style="font-family: 'times new roman', times, serif;">ang terdiri dari perwakilan Forum Anak Kelurahan dan Kecamatan se-Kota Cimahi. Setiap kelompok membahas kasus-kasus nyata yang dihadapi di wilayah mereka yang berkaitan dengan klaster yang telah ditentukan. Diskusi berjalan dinamis dengan berbagai id</span><span style="font-family: 'times new roman', times, serif;">e dan solusi yang diusulkan, kemudian dipresentasikan di hadapan seluruh peserta.</span></p>
<p><span style="font-family: 'times new roman', times, serif;">Acara ditutup dengan penuh kebahagiaan, mencerminkan semangat kolaborasi dan optimisme untuk masa depan yang lebih baik bagi anak-anak di Kota Cimahi. Rakor ini diharapkan menjadi langkah konkret dalam menguatkan peran Forum Anak sebagai PAPP dalam pembangunan Kota Cimahi yang layak bagi anak.</span></p>
<p> </p>
<p style="text-align: center;"><em><span style="font-family: 'times new roman', times, serif;">Instagram: @forumanakcimahi | TikTok: @humasfajimi | YouTube: humas fajimi </span></em></p>
<p style="text-align: center;"><em><span style="font-family: 'times new roman', times, serif;">Email: [email protected] | X: @fajimiofficial</span></em></p></p>
0 Komentar untuk RAKOR (RAPAT KOORDINASI) MUSRENBANG ANAK KOTA CIMAHI 2025