Focus Group Discussion (FGD) X KEMENPPPA RI - Diskusi Rancangan Penyediaan Kanal Khusus Anak

Focus Group Discussion (FGD) X KEMENPPPA RI - Diskusi Rancangan Penyediaan Kanal Khusus Anak

By: Forum Anak Daerah Provinsi Jawa Barat

Sampurasun, Barudak Jabar!

Pada hari Rabu, 3 November 2021 Salah satu Pengurus Forum Anak Daerah Jawa Barat bidang Media Komunikasi dan Informasi menghadiri FGD rencana penyediaan layanan kanal khusus untuk anak.

Kegiatan ini diselenggarakan oleh Kementrian Pemberdayaan Perempuan Dan Perlindungan Anak Deputi Bidang Pemenuhan Hak Anak bertempat di Oria Hotel Harmoni.

Maksud dan Tujuan Pelaksanaan Kegiatan ini adalah Meningkatkan sinergitas antara Kemen PPPA dengan Kementerian Komunikasi dan Informatika dalam pemenuhan hak anak atas Informasi Layak Anak; Meningkatkan layanan informasi layak anak dalam bentuk digital; dan Mengidentifikasi langkah-langkah strategis dalam upaya peningkatan layanan
Informasi Layak Anak.

Pada kesempatan kali ini juga, Perwakilan Forum Anak Daerah Jawa Barat diberikan kesempatan untuk mempresentasikan Mekanisme Website Forum Anak Nasional Untuk Jawa Barat.

Forum Anak Jawa Barat
Lebih Peka, Lebih Peduli, Jadi Solusi!


0 Komentar untuk Focus Group Discussion (FGD) X KEMENPPPA RI - Diskusi Rancangan Penyediaan Kanal Khusus Anak

login untuk komentar