DUTA ANAK KABUPATEN BANTAENG KEMBALI MELAKUKAN AKSINYA, KALI INI MEREKA MELAKUKAN PROGRAM KERJA "ARIA MENYAPA" (ANAK CERIA MEMBUAT DAN MENYUARAKAN PANTUN)

DUTA ANAK KABUPATEN BANTAENG KEMBALI MELAKUKAN AKSINYA, KALI INI MEREKA MELAKUKAN PROGRAM KERJA "ARIA MENYAPA" (ANAK CERIA MEMBUAT DAN MENYUARAKAN PANTUN)

By: Forum Anak Butta Toa Kab. Bantaeng

🙌 Duta Anak Anak Kabupaten Bantaeng kembali melakukan aksinya✨, kali ini Duta anak kami mengajarkan sejumlah anak tentang Pantun, Dapat kita ketahui bahwa pantun sekarang hanya dipelajari di ranah sekolah saja dan sudah mulai hilang di kehidupan sehari-hari terutama anak-anak, maka dari itu Duta Anak Kabupaten Bantaeng memunculkan salah satu ide yang cemerlang yakni ARIA MENYAPA ("Anak Ceria Membuat Dan Menyuarakan Pantun").

📌Program kerja ini dilaksanakan pada hari Kamis, Tanggal 22 Desember 2022 dan bertempat di SD Inpres Tala-Tala, Kegiatan ini dihadiri oleh 28 orang Siswa(i) dari SD Inpres Tala-Tala, anak-anak diajari untuk melatih kreativitasnya dengan pantun dan memunculkan keberanian mereka dengan membaca pantun yang mereka buat sendiri.

🙌Kegiatan diawali dengan pembukaan dan perkenalan dari pengurus FABT dengan para peserta, dilanjutkan dengan ice breaking guna mencairkan suasana pelaksanaan program kerja, lalu dilanjutkan dengan pemberian materi mengenai pantun dan pentingnya pengembangan budaya pantun oleh anak-anak, dilanjutkan dengan pembuatan pantun oleh anak-anak lalu pembacaan pantun oleh anak-anak.

✨Bagaimana!?, keren kan😄, Jadi ternyata anak-anak juga punya potensi dalm dirinya dan mereka juga berani untuk menunjukkannya. Pergi sekolah naik sepeda, Jangan lupa pakai sepatu, Walau beragam budaya kita, Tetap bersatu sepanjang waktu.


0 Komentar untuk DUTA ANAK KABUPATEN BANTAENG KEMBALI MELAKUKAN AKSINYA, KALI INI MEREKA MELAKUKAN PROGRAM KERJA "ARIA MENYAPA" (ANAK CERIA MEMBUAT DAN MENYUARAKAN PANTUN)

login untuk komentar