By: Forum Anak Kota Bekasi
Halo Generasi Bangsa! Salam Patriot! Wah, kali ini ada program kerja inovatif dalam berbagi info-info menarik kali ini keren banget loh teman-teman! Wah kira-kira apa ya, kak? Namanya adalah FORINFO (Foraksi Berbagi Info.) Nah FORINFO kali ini membahas tentang Partisipasi Anak di Tingkat Daerah yang berkaitan Dengan Klaster 1.
Nah, partisipasi anak adalah salah satu hak yang kita miliki loh teman-teman. Maka dari itu, tentu saja kita harus mendapatkan hak kita itu. Apakah harus langsung dimulai dalam ruang lingkup yang besar, kak? Tenang saja teman-teman, partisipasi anak bisa dimulai dari ruang lingkup yang lebih kecil kok. Seperti di lingkungan tempat tinggal, sekolah, dan juga keluarga.
Namun sayangnya partisipasi anak masih relatif rendah dalam proses pembuatan keputusan loh teman-teman. Padahal setiap pengambilan keputusan dalam hidup kita bisa saja berpengaruh besar untuk diri kita sendiri kedepannya loh, teman-teman. Hal ini bisa dimulai dari aspek kecil dalam kehidupan kita loh, seperti menentukan menu masakan atau turut memeriahkan hari besar. Untuk tau info-info menarik lainnya, teman-teman bisa langsung cek instagram @foraksi. Cukup segini dulu informasi kali ini, sampai jumpa lagi semuanyaa!!
0 Komentar untuk FORINFO Klaster 2