By: forum anak daerah kota denpasar
Hallo Anak Indonesia! 👋
Salam Anak Denpasar 👌
“Bersuara Dalam Berkarya”

Pada tanggal (11 Maret 2022) Forum
Anak Daerah Kota Denpasar bersama Dinas Pemberdayaan Perempuan Perlindungan
Anak Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana Kota Denpasar mendapatkan
kunjungan kerja Komisi IV DPRD Kota Denpasar, pada kesempatan kali ini kami FAD
Denpasar mendapatkan kesempatan untuk menyampaikan aspirasi mengenai
pengoptimalan pemenuhan hak anak yang ada di Kota Denpasar. 🙌
“Kami mengucapkan terimakasih karena
ayah, bunda sudah berkenan mengunjungi kami serta terjun langsung melihat kondisi
lapangan upaya pemenuhan hak anak yang ada di Kota Denpasar, bis akita lihat
secara langsung masih banyak permasalahan di lingkungan sekitar kita salah
satunya yaitu kasus pekerja anak, besar harapan kami agar nantinya ada regulasi
yang langsung bisa memberikan penanganan pada permasalahan tersebut” ucap I
Gede Arya Natawijaya Fasilitator Forum Anak daerah Kota Denpasar.
Selain
itu FAD Denpasar diwakili oleh 3 orang Pengurus Forum Anak Daerah Kota Denpasar
lainnya,aspirasi kami tersebut pastinya diterima dengan senang hati oleh ayah
bunda dari Komisi IV DPRD Kota Denpasar dan kami menunggu tindak lanjut dari
aspirasi tersebut.
Sampai sini dulu ya penjalanan kita mengenai
kunjungan ayah bunda Komisi IV DPRD Kota Denpasar🤗
Mari generasi penuh mimpi
Kita berani beraspirasi
Salam Anak Denpasar 👌
0 Komentar untuk Kunjungan Kerja Komisi IV DPRD Kota Denpasar ke Dinas P3AP2KB Kota Denpasar