By: Forum Anak Daerah Kabupaten Banjar
PANTING MANIS
(Peduli Anak Cegah Stunting Maju
Mandiri Agamis)
Kegiatan
PANTING MANIS (Peduli Anak Cegah Stunting Maju Mandiri Agamis) adalah salah
satu kegiatan Forum Anak Daerah Kabupaten Banjar dalam rangka membantu
pencegahan stunting pada anak terutama di Kabupaten Banjar. Melalui program
kerja ini kami memberikan edukasi kepada masyarakat terkait stunting dengan
menyebarkan pamflet, susu, dan telur rebus. Kegiatan kami yang bertema
kesehatan yaitu Peduli Anak Cegah Stunting Maju Mandiri Agamis (PANTING MANIS)
yang mana merupakan sebuah jargon Kabupaten Banjar MANIS. Dilaksanakan pada
tanggal 13 Maret 2022 yang bertempat di Alun-Alun Ratu Zalecha Martapura.
Program ini merupakan kampanye pencegahan stunting dengan membagikan satu telur
dan satu susu kepada anak-anak di Kabupaten banjar. Sasaran kami adalah
anak-anak dan orangtuanya yang sedang bermain di sekitaran Alun-Alun Ratu
Zalecha Martapura. Dengan program PANTING MANIS, kami dapat menjadi pelopor
edukasi tentang stunting sekaligus membagikan telur rebus dan susu yang
bernutrisi. Karena masih dalam keadaan pandemi, kami sebagai pengurus tidak
lupa selalu menerapkan 5M yaitu, memakai masker, mencuci tangan pakai sabun dan
air mengalir, menjaga jarak, menjauhi kerumunan, dan membatasi mobilitas dan
interaksi.

0 Komentar untuk PANTING MANIS (Peduli Anak Cegah Stunting)