MUARENBANG KECAMATAN 2023

MUARENBANG KECAMATAN 2023

By: forum anak maruangin kecamatan burau

MUSRENBANG KECAMATAN 2023

Assalamualaikum & halo anak anak indonesia

Salah satu cara suatu forum dapat bertahan yaitu, dengan melakukan diskusi dan juga mengadukan aspirasi terutama aspirasi anak kepada pihak pemerintah atau pihak-pihak yang terkait. Untuk mewujudkan hal tersebut maka dibentuklah Musyawarah Perencanaan Pembangunan atau Musrenbang.

Teman-teman tahu tidak apa itu Musrenbang Kecamatan?

Musyawarah Perencanaan Pembangunan atau Musrenbang kecamatan, selain merupakan agen rutin tiap tahun yang wajib dilaksanakan pemerintah daerah di seluruh kecamatan guna menampung Aspirasi dan usulan pembangunan dari masyarakat sebagai bahan penyusunan rencana kerja pemerintah.


Mengapa sih Musrenbang itu penting?

Musrenbang merupakan salah satu wadah dalam menyusun program disemua bidang , selain itu Musrenbang juga dilaksanakan untuk menyusun rencana Anggaran dan kegiatan pada tahun berikutnya.


Dengan diadakannya Musrenbang ini, maka kita sebagai personel FAM Burau dan juga Agen 2P dapat mengajukan aspirasi anak baik itu secara personal maupun internal, dengan cara mengikuti kegiatan Musrenbang ini kita dapat melaporkan hasil pemantauan kegiatan kita kepada pemerintah sehingga anak-anak yang berkebutuhan dapat dilirik langsung oleh pemerintah dan dapat mewujudkan hal-hal yang dibutuhkan anak dapat terpenuhi , sehingga kita semua bisa mewujudkan Kec. Burau sebagai kecamatan yang layak anak dan masyarakat dapat memahami pemenuhan hak-hak anak, serta meningkatkan kualitas anak di kecamatan Burau.


0 Komentar untuk MUARENBANG KECAMATAN 2023

login untuk komentar