By: Forum Anak Jakarta Timur
ʜɪ ᴛᴇᴍᴀɴ ꜰᴏʀᴜᴍ ᴀɴᴀᴋ ᴊᴀᴋᴀʀᴛᴀ ᴛɪᴍᴜʀ!🙌🏻
Kembali lagi dengan kegiatan seru dari FA Jakarta Timur😆
Bermain bersama anak bukan hanya sekedar kegiatan menyenangkan, tetapi juga merupakan momen berharga untuk merajut ikatan emosional dan merangsang perkembangan kreativitas mereka. Salah satu cara yang paling menghibur dan bermanfaat untuk berinteraksi dengan anak-anak yaitu melalui kegiatan BERJARAK (Bermain & Belajar bersama Anak) dengan kegiatan mewarnai, story telling, ular naga dan ular tangga.
Dengan menggabungkan ke-empat aktivitas tersebut, kita dapat menciptakan pengalaman belajar yang holistik dan menyenangkan bagi anak-anak. Pos mewarnai membangkitkan kreativitas visual, story telling merangsang imajinasi verbal, dan permainan ular naga & ular tangga melibatkan pemikiran strategis. Semua ini bukan hanya permainan, tetapi investasi dalam pertumbuhan anak-anak kita. Jadi, mari kita nikmati petualangan bersama mereka, menggali dunia imajinatif yang penuh warna dan pengetahuan.
let's look at other activities FA Jakarta Timur, see you! 😻😻
Forum Anak Jakarta Timur
• 𝑨𝒏𝒂𝒏𝒅𝒊𝒕𝒂 𝑺𝒂𝒉𝒘𝒂𝒉𝒊𝒕𝒂 •
0 Komentar untuk PENUHI HAK ANAK, FA JAKARTA TIMUR LAKUKAN KEGIATAN BERJARAK GOES TO KECAMATAN