DEKLARASI GERAKAN MENGGELORAKAN SEMANGAT MELAWAN HOAKS (GEMA SEULAWAH)

DEKLARASI GERAKAN MENGGELORAKAN SEMANGAT MELAWAN HOAKS (GEMA SEULAWAH)

By: forum anak tanah rencong

DEKLARASI GERAKAN MENGGELORAKAN SEMANGAT MELAWAN HOAKS

(GEMA SEULAWAH) RRI BANDA ACEH, 7 DESEMBER 2020

Gerakan Menggelorakan Semangat Melawan Hoaks atau yang dikenal dengan GEMA SEULAWAH merupakan salah satu program yang diluncurkan oleh RRI Kota Banda Aceh. Program ini sebagai salah satu bentuk upaya media dalam melawan banyaknya penyebaran berita-berita hoaks di masyarakat. Deklarasi GEMA SEULAWAH dilaksanakan di kantor RRI Kota Banda Aceh pada tanggal 7 Desember 2020. Dalam pelaksanaannya, kegiatan ini mengikutsertakan Forum Anak Tanah Rencong dan kurang lebih 20 peserta lainnya. Peserta tersebut terdiri dari sejumlah pimpinan media, kalangan akademisi, KPI Aceh, mahasiswa dan beberapa perwakilan organisasi masyarakat yang berada di Kota Banda Aceh. Kegiatan yang dilakukan secara luring di tengah pandemi ini tentunya dengan menerapkan protokol kesehatan dengan melibatkan peserta yang sangat terbatas.


Maraknya tersebar berita hoaks membuat masyarakat terbius dan langsung percaya begitu saja tanpa mencari kebenaran akan hal tersebut. Maka diharapkan dengan keterlibatan Forum Anak Tanah Rencong serta lintas organisasi pada kegiatan ini mampu membantu dalam melawan penyebaran hoaks di Provinsi Aceh. Seperti yang kita ketahui hoaks sangat mudah tersebar melalui media massa, maka peranan redaksi media sangat penting. Kegiatan ini diawali dengan diskusi mengenai edukasi pencegahan berita hoaks bersama kepala RRI Aceh yaitu Bapak Harianto. Beliau juga mengajak seluruh media untuk dapat kompak dalam menghentikan penyebaran hoaks di Provinsi Aceh. Diakhir diskusi selanjutnya ditutup dengan pembacaan deklarasi Gerakan Menggelorakan Semangat Melawan Hoaks (GEMA SEULAWAH). 

0 Komentar untuk DEKLARASI GERAKAN MENGGELORAKAN SEMANGAT MELAWAN HOAKS (GEMA SEULAWAH)

login untuk komentar