Sosialisasi Literasi - FAKTA Goes to Yayasan Yatim dan Dhuafa

Sosialisasi Literasi - FAKTA Goes to Yayasan Yatim dan Dhuafa

By: Forum Anak Kabupaten Tangerang

Halo Anak Indonesia 👋 

Pada tanggal 13 November 2020 kemarin, FAKTA mengunjungi Yayasan Yatim dan Dhuafa untuk sosialisasi pentingnya literasi. Tak hanya itu, FAKTA juga memberikan beberapa buku bacaan lho untuk teman-teman disana.

Fakta yang perlu kita ketahui bersama adalah literasi di Indonesia menempati angka 62 dari 70 negara. Hal ini berarti kita adalah negara ke-8 terbawah masalah lliterasi 😱 Literasi yang dimaksud tidak harus membaca buku pengetahuan, jurnal penelitian, ataupun urusan politik lho! Ternyata membaca novel fiksi, komik dan buku cerita anak juga merupakan salah satu cara untuk merangsang kecintaan kita terhadap literasi. Oleh sebab itu, kegiatan yang FAKTA lakukan kali ini bertujuan untuk mengangkat angka literasi di Indonesia. Kegiatan pertama diawali dengan perkenalan dengan teman-teman di Yayasan. Setelah itu FAKTA membacakan beberapa buku cerita. Wah, seru banget deh pokoknya! 😍 Teman-teman disana juga terlihat sangat antusias sekali dengan ceritanya! Harapannya dengan kegiatan ini FAKTA bisa membantu teman-teman di Yayasan Yatim dan Dhuafa untuk semakin cinta berliterasi yaa! Sampai jumpa di kesempatan berikutnya 👋


- FAKTA

Instagram : fa.kabtangerang

      

0 Komentar untuk Sosialisasi Literasi - FAKTA Goes to Yayasan Yatim dan Dhuafa

login untuk komentar