By: Forum Anak Hasanuddin Tamallajua Kabupaten Gowa
"Membuka Jendela Dunia di Tengah Pandemi"
MENJELAJAH merupakan salah satu program kerja unggulan Forum Anak Hasanuddin Tamalla'jua karena program kerja ini dilakukan selama satu kepengurusan yang dimana di adakan 2× sebulan dan pada tanggal 12 Agustus 2020 merupakan pertemuan pertama pertemuan pembelajaran bersama anak-anak yang ada di Desa Panyangkalang ini.
Sebelum kita memberikan pembelajaran kepada anak-anak tentunya kami telah bekerja sama dengan pihak pemerintah setempat dan orang tua mengenai izin mereka. Dipertemukan pertama ini terdapat 20 orang anak yang terdiri dari 10 laki-laki dan 10 perempuan.
Pertemuan pertama ini kami pengurus Forum Anak Hasanuddin Tamalla'jua memperkenalkan diri dan mengenalkan forum Anak kepada mereka. Setelah itu mereka memperkenalkan diri satu persatu kemudian kami membagikan surat izin untuk mengikuti pembelajaran kurang lebih setahun lamanya.
Selain itu kami juga bermain dan melakukan games games yang menarik dan tak lupa pula kami dari pengurus forum anak mempersiapkan hadiah yang bermanfaat untuk digunakan selama pembelajaran berlangsung. Pada pertemuan pertama ini kami belum memasuki pembelajaran semuanya full dengan bermain dan games yang mengasah pengetahuan mereka selama pembelajaran daring ini.
Kami sangat di sambut ramah dan ceria oleh pihak pemerintah dan masyarakat sekitar karena mengajar anak mereka untuk membantunya belajar dari rumah. Walaupun tempatnya jauh dari sekretariat Forum Anak Hasanuddin Tamalla'jua tapi semangat kami untuk mengajar mereka tidak surut.
0 Komentar untuk MENJELAJAH (Membuka Jendela Dunia di Tengah Pandemi) Vol.1