By: forum anak kecamatan bengkalis
Halo anak anak Indonesia
Pada hari ini Jum’at 04 Oktober 2022 pukul 08.00-12.00 WIB, Forum Anak Kecamatan Bengkalis (FANKALIS) mengikuti sosialisasi di aula lantai 2 kantor Kecamatan Bengkalis. Dalam rangada hari ini Jum’at 04 Oktober 2022 pukul 08.00-12.00 WIB, Forum Anak Kecamatan Bengkalis (FANKALIS) mengikuti sosialisasi di aula lantai 2 kantor Kecamatan Bengkalis.Dalam rangka meminimalisir tindak Radikalisme dan Terorisme sejak dini, Pemerintah Kecamatan Bengkalis, Selasa, 04 Oktober 2022 menyelenggarakan Sosialisasi Deteksi dini Faham Radikalisme dan Terorisme .Kegiatan ini dihadiri oleh dua orang anggota Fankalis, yaitu: Rahma Aulya, dan M.Syahril . Sosialisasi ini dihadiri oleh: Camat Bengkalis, KaPolsek Bengkalis, Ketua osis dan Ketua Organisasi se-Kecamatan Bengkalis.Acara diawali dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan pembacaan doa oleh Bpk. Arif Fauzi selanjutnya kata sambutan dari Bapak Camat Bengkalis sekaligus membuka resmi SOSIALISASI Kecamatan Bengkalis tahun 2022, dan kemudian dilanjutkan dengan kata pembuka dari bapak KaPolsek Bengkalis AKP Rudi Irwanto,SH dan langsung pemaparan materi oleh Kanit Intelkam Polsek Bengkalis AIPDA Tri Mardoni.

Bapak Camat Bengkalis berharap melalui Sosialisasi ini akan mampu menciptakan Generasi-generasi Muda yang aktif, kreatif dan inovatif dan pastinya Anti Radikalisme dan Terorisme. Bapak Ade Suwirman juga menekankan agar seluruh peserta dapat mengikuti sosialisasi ini dengan seksama dan fokus agar dapat mewujudkan Kecamatan yang aman dan damai dari Radikalisme dan Terorisme. bapak Camat juga berterimakasih kepada Forum Anak Kecamatan Bengkalis karena telah mendukung acara tersebut dengan hadir dan aktit selama kegiatan tersebut berlangsung.
Harapan kami semoga dengan adanya partisipasi Forum Anak Kecamatan Bengkalis dalam Sosialisasi "Deteksi Dini Faham Radikalisme dan Terorisme" dapat membentuk karakter pemuda pemudi di Kecamatan Bengkalis yang lebih Waspada akan Aksi Radikalisme dan Terorisme.
Sampai jumpa di kegiatan selanjutnya
0 Komentar untuk FANKALIS Berpartisipasi dalam Rangka Meminimalisir Tindak Radikalisme dan Terorisme Sejak Dini