FANTARI ABC "FANTARI AYO BACA"

FANTARI ABC "FANTARI AYO BACA"

By: forum anak kota kendari

Fantari ABC

Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh, Salam sejahtera bagi kita semua‼️

halo Banggona-Banggona👋🏻👋🏻
apa kabarr nihh?? semoga sehat dan ceria terus

Pada hari Minggu tanggal 19 Juni 2024 di RTH Papalimba, kami teman teman klaster 2 melaksanakan salah satu proker kami yaitu "Fantari ABC" yang penuh keceriaan. Lebih dari 15 hingga 30 anak-anak dari berbagai sekolah dasar serta menengah pertama berkumpul dengan antusias untuk belajar membaca bersama-sama.

anak anak duduk dengan riang sambil mendengarkan narasumber yang membahas tentang "pentingnya peran orang tua dalam menjaga pergaulan anak-anak". Materi disampaikan dengan bahasa yang ringan dan disesuaikan agar mudah dipahami oleh anak anak.

Sambil belajar membaca, anak-anak juga mendapatkan wawasan baru tentang bagaimana orang tua memainkan peran penting dalam kehidupan sehari-hari mereka. Suasana riang dan interaktif membuat mereka semakin tertarik untuk mengikuti setiap kata yang disampaikan.

Setelah sesi pembelajaran selesai, kegiatan dilanjutkan dengan berbagai permainan dan aktivitas yang mendidik, seperti bermain tebak tebakan ilmu pengetahuan umum.Semuanya bertujuan untuk tidak hanya mendidik intelektual mereka, tetapi juga mengembangkan nilai-nilai sosial dan kebersamaan.

Kegiatan ini tidak hanya meningkatkan keterampilan membaca mereka, tetapi juga memberikan inspirasi tentang pentingnya keluarga dalam menjaga pergaulan yang baik di lingkungan sekitar.

Gimana nih teman teman kegiatannya? Seru kann🙌
Jangan lupa tetap selalu pantau kegiatan kami di instagram yah💗

0 Komentar untuk FANTARI ABC "FANTARI AYO BACA"

login untuk komentar