Sembagi Arutala merupakan salah satu program kerja oleh Forum Anak Banyumas yang dilaksanakan untuk memperingati Hari Anak Nasional 2023. Sembagi Arutala sendiri adalah kegiatan berupa perkemahan anak Banyumas yang disertai dengan berbagai perlombaan yang diadakan selama 3 hari 2 malam pada hari Rabu-Jum'at, 23-25 Agustus 2023.
Peserta kegiatan ini yaitu siswa-siswi SMP/MTs dan SMA/MA beserta forum anak kecamatan se-kabupaten Banyumas. Sembagi Arutala diadakan di Lapangan Volunteer Edupark, Desa Banteran, Kecamatan Sumbang.
Rangkaian kegiatan berupa perlombaan, pentas seni, pematerian, flashmob kemerdekaan, senam, outbound hingga STK berjalan dengan penuh keceriaan anak-anak Banyumas. Pada hari terakhir kegiatan ini, kami juga merilis Jinggle Forum Anak Banyumas yang ditampilkan dihadapan para peserta, dan seluruh tamu undangan.
Kegiatan ini berjalan dengan lancar, seru, dan penuh semangat dalam rangka memperingati Hari Anak Nasional 2023!
0 Komentar untuk
"Sembagi Arutala" Perayaan Hari Anak Nasional Kabupaten Banyumas Tahun 2023
0 Komentar untuk "Sembagi Arutala" Perayaan Hari Anak Nasional Kabupaten Banyumas Tahun 2023