By: forum anak kota bogor
Halo teman-teman 👋🏻👋🏻
Pada Kamis, 4 April 2024 lalu FANATOR menghadiri salah satu seminar pendidikan yang bertema “ Memahami Kenakalan Remaja : Penyebab, Dampak, dan Peran dalam Penanggulangannya”
Pemateri untuk seminar kali ini adalah Bpk. Rezky Kurniawan (Kasat Intelkam Polresta Bogor Kota)
Remaja adalah seseorang yang sudah siap secara mental dan fisik dengan apa yang ia ingin lakukan hingga 5 tahun kedepan. Di masa kini, siswa-siswi SMA seharusnya sudah mengetahui setidaknya mimpi mereka di masa depan mau menjadi apa. Kenakalan remaja sendiri merupakan tindakan tidak mau mengikuti aturan, tidak disiplin, dan tidak bertanggung jawab. Tetapi masih di berikan pengampunan yang di lakukan oleh remaja, Contohnya seperti tawuran, mencuri sesuatu, dan mengikuti demo. Kenakalan tidak selalu negatif, seperti kenakalan yang membuat kita menjadi sukses di masa depan dengan membuat suatu pernyataan/perbuatan yang tidak sesuai dengan realitanya
Dampak dari kenakalan remaja bisa menjalar ke lingkungan kehidupan, keluarga, dan pendidikan. Oleh karna itu ada beberapa cara untuk mengatasinya, berupa :
1. Jauhi narkoba
2. Menjadi kreatif
3. Pikirkan dampak ke depannya
Terus Berenang !! 🌊
0 Komentar untuk EKSPRESI (Ekspedisi Santri Penuh Edukasi, Inspirasi, dan Inovasi)