By: forum anak sumedang tandang
<p><p> </p>
<p dir="ltr">Sampurasun, SoFast!</p>
<p dir="ltr">Hallo Anak-Anak Hebat</p>
<p><strong> </strong></p>
<p dir="ltr">Suara Anak Daerah (SAD) merupakan kumpulan suara anak yang sudah dirumuskan berdasarkan wilayah daerahnya. Dalam suara tersebut dapat memuat informasi berupa permasalahan yang sedang terjadi saat ini dikalangan anak-anak ataupun bentuk hak anak dalam berpendapat ketika melihat, mendengar dan/atau merasakan segala bentuk yang tidak sesuai dengan Konvensi Hak Anak (KHA).</p>
<p><img style="display: block; margin-left: auto; margin-right: auto;" src="https://api.forumanak.id/storage/2242/55001743491448.webp" alt="" width="191" height="340"></p>
<p dir="ltr">Forum Anak Sumedang sebelumnya telah melakukan bimbingan teknis bersama Forum Anak Kecamatan se-Kab Sumedang perihal mekanisme pengumpulan hingga pelaksanaan suara yang telah dilakukan dalam rentang waktu 7 hari melalui penyebaran link google forms. Didalamnya terdapat survey kepuasan terhadap pemerintah dengan menilai beberapa aspek, diantaranya ; seberapa pembangunan sudah layak anak, berapa tingkat kepercayaan melaporkan kepada pemerintah, hingga menanyakan sudah terasanya usaha pemerintah dalam mensosialisasikan layanan pengaduan kepada masyarakat.</p>
<p><strong> </strong></p>
<p dir="ltr">Kolaborasi dan niat yang kuat menghasilkan akhir yang melegakan. Sebanyak 731 suara terkumpul dengan berbagai permasalahan yang diangkat dari setiap wilayahnya masing-masing. Namun tetap yang paling tinggi adalah perihal kenyamanan, keamanan, dan ketenangan dalam lingkungan masyarakat maupun sekolah. Dari hal ini mengingatkan kita akan belumnya terimplementasi dengan baik terhadap pemenuhan hak anak, dan menjadi pr bersama setelah mengetahui permasalahan yang diberitahukan kepada kami yang nantinya akan disalurkan kepada pemerintah daerah.</p>
<p><img style="display: block; margin-left: auto; margin-right: auto;" src="https://api.forumanak.id/storage/2242/21081743491775.webp" alt="" width="433" height="542"></p>
<p dir="ltr">Suara Anak Daerah ini selanjutkan akan dilaporkan dan dibacakan kepada pemerintah Kab. Sumedang pada saat Musrenbang Kab. Sumedang 2025 mendatang. Selain itu langkah selanjutnya melaporkan juga kepada Forum Anak Daerah Jawabarat (FADJABAR) agar nantinya disatukan dan dirumuskan kembali menjadi suara anak daerah jawabarat.</p>
<p><img style="display: block; margin-left: auto; margin-right: auto;" src="https://api.forumanak.id/storage/2242/7461743492522.webp" alt="" width="404" height="538"></p>
<p dir="ltr">Dengan demikian, kami berharap dengan partisipasi anak ini dapat menjadikan peran pemerintah lebih dekat terhadap anak dengan menanyakan langsung permasalahan anak yang sedang terjadi kepada yang menjalaninya. Semoga ini merupakan langkah awal untuk mewujudkan Indonesia Layak Anak.</p>
<p dir="ltr"> <img src="https://api.forumanak.id/storage/2242/51651743492592.webp" alt="" width="389" height="290"> <img src="https://api.forumanak.id/storage/2242/26621743492615.webp" alt="" width="391" height="291"></p>
<p dir="ltr" style="text-align: center;"><img src="https://api.forumanak.id/storage/2242/9561743492653.webp" alt="" width="510" height="287"></p>
<p> </p></p>
0 Komentar untuk SIDANG PLENO SUARA ANAK DAERAH (SAD) KAB. SUMEDANG 2025