By: Forum Anak Kota Serang
Selasa,
5 Januari 2021, kantor Kelurahan Serang mengadakan Musyawarah Perencanaan
Pembangunan (Musrenbang) tingkat Kelurahan Serang. Kegiatan ini dimaksudkan
untuk menampung aspirasi masyarakat serta berlangsung secara tatap muka dan
tentunya menaati protokol kesehatan. Musrenbang tingkat kelurahan ini dihadiri
oleh beberapa mitra seperti Bappeda, Kecamatan Serang, dan DP3AKB. Kegiatan ini
berlangsung di Kantor Kelurahan Serang, 3, Jl. Empat Lima No.22, RW.6, Serang,
Kec. Serang, Kota Serang, Banten 42116. Fakotas mengirimkan dua orang
perwakilan untuk menyuarakan isu-isu anak Kelurahan Serang beserta menyampaikan
aspirasi.
0 Komentar untuk MUSYAWARAH PERENCANAAN PEMBANGUNAN KELURAHAN SERANG