By: forum anak kota banjarmasin

Forum Anak Banjarmasin menghadiri
Webinar rencana aksi anak dan keluarga dalam percepatan penurunan stunting
melalui gizi seimbang yang diadakan oleh Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan
Perlindungan anak pada tanggal 6 oktober 2020, pukul 13.00 - 16.00 WIB, secara
virtual melalui media Aplikasi Zoom.
Webinar Rencana Aksi Anak Dan
Keluarga Percepatan Penurunan Stunting Melalui Gizi Seimbang ini dihadiri oleh
para staf menteri bidang anak, kepala Dinas PPPA di 34 provinsi, kepala Dinas
PPPA di 514 kabupaten/kota, Forum Anak di seluruh indonesia, PUSPAGA di seluruh
indonesia dan sekretariat Forum Anak Nasional.
Semua Peserta diminta untuk masuk
zoom meeting 15 menit lebih awal dan melakukan absensi melalui link yang
disediakan. Acara ini dimulai dengan dipandu oleh ka Adila yang menjelaskan
tentang peran anak dan keluarga sebagai
2P dalam percepatan penurunan stunting melalui Gizi Seimbang, dan dilanjutkan
dengan sambutan oleh Asisten Deputi.
Apa itu stunting?
Stunting adalah masalah kurang
gizi kronis yang disebabkan oleh kurangnya asupan gizi dalam waktu yang cukup
lama, sehingga mengakibatkan gangguan pertumbuhan pada anak yakni tinggi badan
anak lebih rendah atau pendek dari standar usianya.
Mengapa stunting bisa terjadi?
Stunting dapat terjadi karena
masalah gizi kronis yang disebabkan oleh asupan gizi yang kurang dalam waktu
lama. Hal ini terjadi karena asupan makan yang tidak sesuai dengan kebutuhan
gizi.
Apa yang bisa dilakukan untuk mencegah stunting terhadap anak?
1
| Memenuhi kebutuhan gizi sejak hamil.Tindakan yang relatif ampuh dilakukan untuk mencegah stunting pada anak
adalah selalu memenuhi gizi sejak masa kehamilan.
|
2
| Beri ASI eksklusif sampai bayi
berusia 6 bulan. |
3
| Dampingi ASI eksklusif dengan MPASI sehat.
|
4 | Terus memantau tumbuh kembang
anak. |
5
| Selalu jaga kebersihan
lingkungan. |
Setelah itu, dilakukan penyampaian rencana aksi. Ada 3 Forum Anak yang terpilih sebagai rencana
aksi terbaik
yaitu Forum Anak Kalimantan Selatan, Forum Anak Bangka Belitung, dan Forum Anak
Sumatera Selatan. Selain itu, juga ada pemilihan tiga terbaik dari puspaga
yaitu puspaga sanggam, puspaga putri pinang masak dan puspaga nusa bangsa.
Lalu, dilanjutkan dengan
penyampaian materi tentang gizi seimbang oleh Dokter Tan. Acara ini ditutup
dengan sesi foto antara Forum Anak, Puspaga serta Kementerian Peberdayaan
Perempuan dan Perlindungan Anak.
Referensi :
http://dinkes.karanganyarkab.go.id/?p=3713#:~:text=Stunting%20adalah%20masalah%20kurang%20gizi,(kerdil)%20dari%20standar%20usianya
https://sardjito.co.id/2019/07/22/kenali-penyebab-stunting-anak/#:~:text=Stunting%20adalah%20masalah%20gizi%20kronis,tidak%20sesuai%20dengan%20kebutuhan%20gizi
https://amp.kompas.com/health/read/2020/09/11/073200168/5-cara-mencegah-stunting-pada-anak
0 Komentar untuk Forum Anak Banjarmasin Menghadiri Webinar Rencana Aksi Anak Dan Keluarga Percepatan Penurunan Stunting Melalui Gizi Seimbang