By: forum anak daerah kota denpasar
Sebelumnya
kami Forum Anak Daerah Kota Denpasar sudah menjalankan misi pertama mengenai
kegiatan #PecahkanMisi2P dan kali ini menjalankan misi selanjutnya yaitu
membentuk Forum Anak Desa/Kelurahan, karena di Kota Denpasar jumlah Forum Anak
Desa masih kurang maka dari itu kami Forum Anak Daerah Kota Denpasar Bersama dengan
Forum Anak Kecamatan Se-Kota Denpasar berupya membentuk Forum Anak Desa guna
membantu Pemenuhan Hak anak yang kita mulai dari dasar yaitu lingkungan Desa
serta menindaklanjuti Perda Kota Denpasar Nomor 7 Tahun 2021 Tentang
Penyelenggaraan Kota Layak Anak Kegiatan #Pecahkanmisi2P ini dibagi menjadi 4
perjalanan misi antara lain :

-Misi I :
Agenda pertama dalam perjalanan misi ini adalah Audiensi kepada Camat Se-Kota
Denpasar yang dilaksanakan pada :
Denpasar
Utara : Senin,01 November 2021 da n
Selasa,02 November 2021
Denpasar Timur
: Rabu, 03 November 2021 dan Kamis, 04 November 2021
Denpasar
Barat : Senin,08 November 2021 dan Rabu,
10 November 2021
Denpasar
Selatan : Kamis, 11 November 2021 dan Senin,15 November 2021
-Misi II :
Agenda misi selanjutnya setelah disetujui serta didukung penuh oleh Camat di
masing-masing Kecamatan maka dari itu
kami langsung ke Desa/Kelurahan Se- Kota Denpasar dengan sistem di bagi
sesuai dengan Kecamatan masing-masing. Disana kami tujuan kami mengenai
pembentukan Forum Anak Desa/KelurahanDimulai pada Senin , 01/11/21 hingga Senin,
15/11/21.
-Misi III :
Agenda terakhir adalah pembekalan dimasing-masing kecamatan yang dikuti oleh
5 perwakilan Desa/Kelurahan, dengan
diberikan materi oleh Kak Komang Nova selaku Ketua Forum Anak Daerah Kota
Denpasar mengenai Apa itu Forum Anak serta Peran Penting Forum Anak agar
nantinya mereka bisa mengajak anak-anak yang ada disekitar lingkungan mereka
untuk bergabung dengan Forum Anak Desa/Kelurahan, yang dilaksanakan pada
Denpasar Utara
: Rabu,05 Januari 2022
Denpasar Timur
: Kamis, 13 Januari 2022
Denpasar Barat
: Selasa, 18 Januari 2022
Denpasar
Selatan : Kamis, 20 Januari 2022

Setelah
berakhirnya Misi III kami terus menunggu perkembangan Pelantikan Forum Anak
Desa/Keluarahan Se-Kota Denpasar karena banyak sekali halangan ataupun
penundaan yang kami dapatkan dikarena bebetapa faktor yang menghambat
pelantikan beberapa Forum Anak Desa/Kelurahan Se-Kota Denpasar
#Pecahkanmisi2P
pastinya akan terus berlanjut dengan misi-misi terbaru demi Upaya Pemenuhan Hak
Anak di Kota Denpasar serta menekankan peran Forum Anak sebagai Pelopor dan
Pelapor
Nantikan kami
yaa!👋🏻
0 Komentar untuk Pecahkan Misi 2P ( Pembentukan Forum Anak Desa )