Pembentukan Forum Anak Desa Negeri Ema

Pembentukan Forum Anak Desa Negeri Ema

By: forum anak kota ambon

 Hai teman-teman 

Gimana kabarnya nih? Semoga sehat-sehat selalu ya.

Kali ini FAKOTA akan seru-seru lagi loh. Penasaran? Ikutin terus yuk.

Pada tanggal 26 Februari 2021, FAKOTA  bersama DINAS DP3AMD menghadiri kegiatan Pembentukan dan Pembinaan Forum Anak Desa yang ada di Negeri Ema. Teman-teman tau Ema itu dimana? Jadi Desa Ema merupakan desa yang berada dikecamatan Leitimur Selatan Kota Ambon Provinsi Maluku. Desa Ema letaknya lumayan jauh loh teman-teman. Desa Ema ini dimpipin oleh seorang Raja dimana tugas dari Raja ini sama saja dengan Kepala Desa.

Nah dalam kegiatan ini pertama di buka oleh Mc kemudian yang disusul oleh sambutan dari Raja Negeri Ema. Setelah sambutan kemudian masuk dalam penyampaian materi mengenai pengenalan Forum anak sebagai Pelopor dan Pelapor oleh DINAS DP3AMD materi ini  dibawakan langsung  oleh Ibu Kepala Dinas DP3AMD. setelah itu kemudian dilanjutkan pelantikan bagi pengurus dan angggota Forum Anak Desa Ema, yang diketuai oleh salah seorang anak perempuan dari Ema. Setelah pelantikan sudah selesai kesempatan di berikan kepada Pendeta di Negeri Ema untuk membawa seluruh rangkaian acara dalam doa. Nah teman-teman setelah doa dari pihak Dinas memberikan kesempatan kepada FAKOTA  untuk memperkenalkan diri dan juga pengenalan tentang Forum Anak Kota Ambon kepada teman-teman FAD Ema, dalam hal ini ada Fasilitator FAKOTA, Ketua FAKOTA, dan Pengurus Divisi Kelembagaan dan HUMAS.Setelah selesai pengenalan kemudian  dilanjutkan dengan ice breaking biar ngak teggang ya kan? Ice breaking ini dibawakan oleh salah satu Fasilitator FAKOTA. Setelah selesai dengan ice breaking kaka Fasilitator pun mengajak semua baik FAD,Orang tua yang hadir,Dinas, maupun perangkat desa untuk ikut bersama mengucapkan  jargon khas FAKOTA teman-teman mau tahu gak? Kira-kira jargon khas FAKOTA apa ya?. Jadi FAKOTA punya jargon khas  yaitu "Lawamena Haulala" yang artinya Maju Terus Pantang Mundur. Woww keren kan? Yaa pasti keren dong.

Nah setelah  itu ada foto bersama yang merupakan akhir dari kegiatan kali ini.

Begitulah teman-teman, jadi dari kegiatan ini  FAKOTA dapat belajar,menambah relasi,bisa bekerja sama dengan FAD yang telah di bentuk dan lebih tepatnya dapat menjadi 2P untuk tetap siap menyuarakan hak-hak anak di Kota Ambon. Dan dalam kegiatan ini semuanya berlangsung sesuai dengan protokol kesehatan jadi teman-teman ngak usah khwatir aman kok.

Segitu dulu yaa jangan lupa untuk ikuti keseruan FAKOTA terus yaa.

Sampai jumpa teman-teman tetap sehat dan semangat ya.



0 Komentar untuk Pembentukan Forum Anak Desa Negeri Ema

login untuk komentar