KEGIATAN BEDAH ISU ANAK (KABISA)

KEGIATAN BEDAH ISU ANAK (KABISA)

By: forum anak kabupaten sukabumi

Halo Anak Indonesia👋

Sampurasun 🙏

Pada kali ini kami Pengurus Forum Anak Kabupaten Sukabumi dengan didampingi oleh Pembina dan Fasilitator Forum Anak Kabupaten Sukabumi melaksanakan Kegiatan Bedah Isu Anak yang disingkat dengan kata KABISA dengan isu yang diangkat yaitu pada Klaster 1 Hak Sipil dan Kebasan. Kegiatan ini dilaksanakan pada tanggal 13 September 2020 di Sekertariat Forum Anak Kabupaten Sukabumi, dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan yaitu melalui 3M (Memakai Masker, Mencuci Tangan dan Menjaga Jarak). Isu-isu yang dibahas diantaranya:

1. Anak-anak yang belum memiliki Akta Kelahiran;
2. Anak-anak yang belum memiliki Kartu Identitas Anak (KIA); dan
3. Informasi Layak Anak (ILA).

Dari diskusi kali ini, kami sepakat untuk menyusun suara anak terutama pada isu-isu anak di atas yang kemudian diajukan dan disampaikan kepada pemerintah setempat, yaitu Pemerintah Kabupaten Sukabumi.

Berikut dokumentasi dari kegiatan di atas 📷

 

0 Komentar untuk KEGIATAN BEDAH ISU ANAK (KABISA)

login untuk komentar