SOSIALISASI BEDAS SAPUJAGAT

SOSIALISASI BEDAS SAPUJAGAT

By: forum anak kabupaten bandung

Sosialisasi Bedas Sapujagat dalam Rangka HUT DWP ke-22

          Sebelum memulai cerita kali ini, Forum Anak Kabupaten Bandung mengucapkan Selamat Hari Ulang Tahun Dharma Wanita Persatuan yang ke-22! Rangkaian perayaan HUT DWP ke-22 tahun 2021 ini di antaranya adalah Sosialisasi Bedas Sapujagat yang diselenggarakan pada 19 Oktober 2021 di Hotel Grand Sunshine, Soreang. Pada kesempatan kali ini, Perwakilan Forum Anak Kabupaten Bandung diundang dan turut hadir dalam pemaparan materi yang disampaikan oleh Kepala DP2KBP3A Kabupaten Bandung selaku pencetus program Bedas Sapujagat.

          Bedas Sapujagat sendiri merupakan program inovasi dari DP2KBP3A Kabupaten Bandung. Kata Bedas Sapujagat merupakan akronim dari Berencana Dewasakan Anak agar Sejahtera. Program ini mengangkat fokus dan prinsip "Sinergitas Akselerasi Pendewasaan Usia Kawin Terjaga, Keluarga Sehat." Sesuai dengan nama program ini, Bedas Sapujagat merupakan program yang diinovasikan dalam menghadapi meningkatkan kasus pernikahan usia anak di Kabupaten Bandung. Oleh karena itu, diharapkan dengan adanya program ini masyarakat bisa turut bersinergi dalam mematangkan usia pernikahan sehingga kasus pernikahan usia anak di Kabupaten Bandung dapat berkurang hingga 0%

          Kegiatan yang dibuka oleh Ketua DWP Kabupaten Bandung sekaligus Bunda Forum Anak Daerah Kabupaten Bandung ini diisi pula oleh salah satu ahli dalam bidang pemberdayaan perempuan dan ketahanan keluarga. Tak lupa, di penghujung kegiatan ini terdapat doorprize bagi penanya terbaik dan peserta teraktif yang menambah keseruan rangkaian acaranya🤠

Kurang seru apalagi? Mari kita lanjutkan menjalin sinergitas pentahelix dalam menuntaskan isu pernikahan usia anak.


 

 

0 Komentar untuk SOSIALISASI BEDAS SAPUJAGAT

login untuk komentar