Musrenbang Bersama Anak Berkebutuhan Khusus

Musrenbang Bersama Anak Berkebutuhan Khusus

By: Forum Anak Butta Salewangang

Selasa, 9 Maret 2021 Forum Anak Butta Salewangang Kabupaten Maros melakukan pemenuhan hak partisipasi anak-anak berkebutuhan khusus melalui Musrenbang bersama Anak Berkebutuhan Khusus di SLB Minasa Baji dann SLBN 1 Maros. Pada kegiatan tersebut Pengurus Forum Anak Butta Salewangang juga merumuskan suara anak-anak berkebutuhan khusus terkait pemenuhan hak dan perlindungan anak. Musrenbang bersama anak berkebutuhan khusus diharapkan mampu menjaring suara anak berkebutuhan khusus terkait pemenuhan hak dan perlindungan anak bagi mereka. Kegiatan ini dilaksanakan bersama Dinas PPPA Kabupaten Maros. Adapun hasil dari kegiatan ini diketahui bahwa anak-anak berkebutuhan khusus di Kabupaten Maros masih mengalami keterbatasan berupa alat bantu dalam menjalani proses belajar mengajar di SLB. Hasil dari kegiatan ini digunakan untuk merumuskan Suara Anak Kabupaten Maros yang salah satu pointnya berisi kebutuhan dari anak-anak berkebutuhan khusus yaitu, sarana braille dan tongkat bagi tuna netra, pengadaan tongkat, kursi roda, dan alat motorik bagi tuna daksa, serta alat bantu dengar dan tongkat bicara bagi tuna rungu. Ketersediaan aalat-alat tersebut diharapkan dapat menunjang proses pembelajaran anak-anak di SLB Minasa Baji dan SLBN 1 Maros.

0 Komentar untuk Musrenbang Bersama Anak Berkebutuhan Khusus

login untuk komentar