Halo Anak-anak Jawa Timur! Bagaimana kabarnya? Semoga selalu diberi kebahagiaan serta kesehatan, yaa!
Sob, kalian tahu ngga sih suara anak indonesia itu apa sih? Suara Anak Indonesia adalah penjaringan suara anak dari tingkatan Desa/Kecamatan, Kabupaten/Kota, Provinsi, Nasional hingga diteruskan dalam tingkat internasional.


Nah sob, suara anak nganjuk sendiri dirumuskan berdasarkan Panel Suara Anak Nganjuk (PESAN), Musrenbang RKPD 2024, penjaringan suara anak nganjuk (SPEAK UP), Chat Sahabat Anak (CASA), Suara Fajar 2.0 dan dirumuskan menjadi berita acara SAI 2023 dengan 7 point didalamnya.
Kemudian suara anak nganjuk yang sudah didapatkan, diteruskan ke tingkat provinsi serta setiap kabupaten diwajibkan untuk mengirimkan 2 delegasinya untuk mengikuti Penyusunan Suara Anak tingkat Provinsi Jawa Timur.
Penyusunan Suara Anak Tingkat Provinsi Jawa Timur dilaksanakan pada 2 hari yaitu tanggal 17-18 Juni 2023.
Dimana, pada tanggal 17 Juni 2023 dilaksanakannya diskusi kluster isu permasalahan untuk mendapatkan isu paling krusial di tingkat provinsi jawa timur.
Sedangkan pada tanggal 18 Juni 2023 dilaksanakannya sidang rumusan keseluruhan suara anak tingkat provinsi jawa timur dan penandatanganan berita acara SAI.
Suara anak yang disusun akan diteruskan pada tingkat nasional pada peringatan Hari Anak Nasional (HAN 2023) dan dirumuskan untuk diteruskan secara berlanjut.
`Nah sob, itu adalah penjelasan terkait Suara Anak Indonesia 2023!
Pastinya anak-anak membutuhkan suara untuk diteruskan kepada pemangku kepentingan atau OPD, agar kehidupan hak anak terlaksana dan tercukupi.
Jika kalian kepo dengan kegiatan Forum Anak Nganjuk Jembatan Aspirasi yang lainnya, pantengin terus sosial media ita dibawah ini, yaa.
Sampai jumpa pada kegiatan selanjutnya, sob!
Instagram :@cahnganjukofficial
Youtube: Info Anak Nganjuk
Tiktok: @cahnganjukofficial
0 Komentar untuk [ATMAJA AWARD: FANTASI MENGIKUTI PENYUSUNAN SUARA ANAK INDONESIA (SAI 2023)]