By: Forum Anak Kota Bekasi
<p><p><p style="text-align: justify;"><img src="https://api.forumanak.id/storage/1716/83801743695405.webp" alt="" width="980" height="551"></p>
<p style="text-align: justify;">Halo, Anak-Anak Indonesia!</p>
<p style="text-align: justify;">Gimana kabar kalian? Semoga baik dan semangat selalu, ya!</p>
<p style="text-align: justify;">Seperti biasa MinSi (Admin Foraksi) punya kabar baru nih, dari Foraksi.</p>
<p style="text-align: justify;"> </p>
<p style="text-align: justify;">Pada hari Minggu, 9 Juni 2024 Forum Anak Kota Bekasi mengikuti undangan kegiatan Kampanye Hari Tanpa Tembakau Sedunia Tahun 2024 dalam rangka memperingati Hari Tanpa Tembakau Sedunia yang jatuh pada tanggal 31 Mei 2024. Kegiatan ini mengusung tema “Melindungi Anak dari Campur Tangan Industri Tembakau”. Berlokasi di Area CFD (Depan Gerbang Kantor Pemerintahan Kota Bekasi) Jl. Ahmad Yani, Kota Bekasi. Kegiatan ini dihadiri oleh PJ. Walikota Bekasi, Dinas Kesehatan Kota Bekasi, Para Kepala Bagian Lingkungan Setda Kota Bekasi, Perwakilan Sekolah di Kota Bekasi, berbagai Pejabat dan Instansi lainnya, serta 7 orang Pengurus Forum Anak Kota Bekasi. Bentuk kegiatan ini yaitu Long Run dan Walk Run dengan Menampilkan Yel-yel dari berbagai Kecamatan. Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan Forum Anak Kota Bekasi bisa terus berkoordinasi dan menjadi Pelopor serta Pelapor untuk seluruh anak-anak di kota Bekasi yang dapat dibantu dan didukung oleh Lembaga masyarakat yang terkait.</p>
<p style="text-align: justify;">Pada hari Minggu, 9 Juni 2024 Forum Anak Kota Bekasi mengikuti undangan oleh Yayasan Lentera Anak untuk kegiatan Kampanye Hari Tanpa Tembakau Sedunia Tahun 2024 untuk memperingati Hari Tanpa Tembakau Sedunia pada tanggal 31 Mei 2024 dengan bentuk Long Run dan Walk Run. Berlokasi di Area CFD Sudirman Kota Bekasi. Kegiatan ini dihadiri oleh Bunda Lisda selaku Founder Lentera Anak, berbagai Pejabat dan Instansi lainnya, serta 6 orang Pengurus Forum Anak Kota Bekasi. Kami disana ikut berlari bersama teman-teman Lentera Anak dengan jarak sejauh 5km dari Sudirman hingga Bundaran HI. Diharapkan dengan adanya kegiatan ini, Forum Anak Kota Bekasi dapat terus berkoordinasi serta menjadi Pelopor dan Pelapor untuk seluruh anak-anak di Kota Bekasi yang dibantu dan didukung oleh Lembaga Masyarakat terkait.</p>
<p style="text-align: justify;"> </p>
<p style="text-align: justify;"> </p></p></p>
0 Komentar untuk WUJUDKAN KOTA LAYAK ANAK! SEHARI TANPA TEMBAKAU