By: forum anak daerah sumatera utara

Ketika sudah terbentuk sebuah Forum Anak, sudah seharusnya sebuah penguatan diselenggarakan. Itulah yang Forum Anak Sumatera Utara lakukan untuk terus memperkuat jaringan dan menyatukan persepsi. Penguatan kali ini pasti berbeda, karena kita semua tahu bahwa dunia masih dalam kondisi pandemi yang mana diharuskan untuk kita semua mengurangi kegiatan di luar rumah. Oleh karena itu, kami selenggarakanlah Penguatan Forum Anak Sumatera Utara secara daring.
Kegiatan ini dilaksanakan di rumah masing-masing peserta melalui aplikasi Zoom Cloud Meeting pada tanggal 1 dan 2 Desember 2020. Dan diikuti oleh anak- anak yang berjumlah 21 orang, serta didampingi oleh Dinas PPPA yang berjumlah 3 orang, dan pemateri yang berasal dari organisasi SOS Children Village dan PGSA UINSU. Kegiatan berjalan lancar dan sangat interaktif walau ada sedikit masalah koneksi internet yang selalu bisa diselesaikan.
0 Komentar untuk Penguatan Forum Anak Sumatera Utara 2020