By: forum anak daerah kalimantan selatan
Halo Anak Indonesia😍
Hola Sobat Banua🙌
Apa kabar nih ? Mimin harap selalu sehat dimanapun dan kapanpun kalian berada yaa. Sini sini mimin punya info terbaru! Simak yaaa
Jadi pada hari Selasa tanggal 14 Maret 2023, pengurus Forum Anak Daerah Provinsi Kalimantan Selatan dan pengurus Forum Anak Daerah Sa-Ijaan Kabupaten Kotabaru ikut berpartisipasi dalam kegiatan Rapat Koordinasi Gugus Tugas KLA Kabupaten Kotabaru sekaligus pendampingan pengisian KLA mandiri yang diadakan di DP3APP dan KB Kabupaten Kotabaru. Satu pengurus Forum Anak Daerah Provinsi Kalimantan selatan dan satu pengurus Forum Anak Daerah Sa-Ijaan Kabpuaten Kotabaru menjadi MC (Master Of Ceremony) pada kegiatan tersebut yang bertujuan untuk meningkatkan kualitas public speaking dan melatih kepercayaan diri untuk berbicara didepan umum.

Adapun yang menghadiri pada acara tersebut yaitu:
- Kepala
Dinas Pemberdayaan Perempuan, dan Perlindungan Anak Provinsi Kalimantan Selatan
- Sekretaris
Daerah, selaku ketua Tim Gugus Tugas Kota Layak Anak (KLA) Kab. Kotabaru. Dalam
hal ini diwakili oleh Asisten II, Bidang Perekonomian dan Pembangunan Setda
Kab. Kotabaru
- Ketua
Tim Penggerak PKK Kab. Kotabaru
- Kepala
SKPD Lingkup Pemerintah Kab. Kotabaru
- Anggota
Tim Gugus Tugas KLA Kab. Kotabaru
6.

3
Kedatangan kami disambut baik oleh teman-teman dari Forum Anak Daerah Sa-Ijaan Kabupaten Kotabaru, mereka menampilkan jingle 2p dan menampilkan video kompilasi kepengurusan Forum Anak Daerah Sa-Ijaan Kabupaten Kotabaru. KBL KBL Keren Banget Loh😍.Selain itu pengurus Forum Anak Daerah Sa-Ijaan Kabupaten Kotabaru juga memberikan beberapa buket dan bingkai yang lucu kepada ayah bunda kami, terimakasih ya teman-teman. Semoga kita bisa bertemu lagi ya teman-teman
Segitu dulu yaa mimin pamit undur diri sampai jumpa👊
0 Komentar untuk Forum Anak Kalimantan Selatan bersama Forum Anak Kotabaru mengikuti kegiatan Rapat Koordinasi Gugus Tugas KLA