By: forum anak kabupaten sleman (forans)
Halo
sahabat Sembada!!😍✨
Pada hari Kamis, 23 Juli 2020 kemarin, Pemerintah
Kabupaten Sleman menyelenggarakan talkshow
bersama bupati guna memeriahkan peringatan Hari Anak Nasional 2020.
Mengingat situasi pandemi Covid-19, kegiatan ini dilaksanakan secara virtual
melalui zoom meeting. Di kegiatan kali ini, FORANS berkesempatan
untuk menyampaikan Suara Anak Sleman Tahun 2020, yang sebelumnya telah
dirumuskan dan disidangkan dalam kegiatan Temu Hati#11. Tidak hanya FORANS,
seluruh Anak Sleman yang menjadi peserta zoom
meeting dapat berinteraksi dengan bupati maupun para kepala Dinas/OPD untuk
menyampaikan keluh kesah mereka selama pandemi. Selain itu, DP3AP2KB juga
menghadirkan Guru Besar Fakultas Psikologi Universitas Gadjah Mada untuk
memberikan motivasi kepada Anak Sleman agar selalu bersemangat dalam berkarya
meskipun dalam situasi pandemi. Kegiatan yang juga disiarkan secara langsung
melalui akun youtube “forum anak sleman” ini mendapat antusias tinggi dari Anak
Sleman, terbukti dengan keaktifan mereka dalam menyuarakan pendapat. Kegiatan
menjadi semakin lengkap dengan video ucapan Selamat Hari Anak Nasional dari Pemerintah
Kabupaten Sleman yang menandai tingginya komitmen pemerintah untuk mewujudkan
Sleman sebagai Kabupaten Layak Anak.
Kerenkan peringatan HAN
dari Anak Sleman kali ini ? tunggu cerita yang enggak kalah keren lagi ya.
Salam Anak Indonesia !!😊✨
0 Komentar untuk Peringatan HAN Kabupaten Sleman