Perumusan Suara Anak Depok

Perumusan Suara Anak Depok

By: Forum Anak Kota Depok

Hallo anak Indonesia, sampurasun!

Pada tanggal 20 Juni 2022, kami Forum Anak Kota Depok merumuskan suara anak di Kota Depok yang dilakukan secara online melalui google meet bersama dengan Forum Anak Kecamatan di Kota Depok. Selanjutnya, hasil dari perumusan ini akan ditindaklanjuti dengan memilih aspirasi-aspirasi prioritas yang kemudian disuarakan pada perayaan Puncak Hari Anak Nasional Kota Depok tahun 2022, juga menjadi acuan untuk musrenbang mendatang. 

Sebelum perumusan tersebut, pada tanggal 1 s.d 5 Juni 2022 kami telah menjaring aspirasi secara umum melalui google form yang disebarkan melalui link dan poster digital. 

Pada proses perumusan Suara Anak Depok ini, kami didampingi oleh Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berenca (DP3AP2KB) serta pendampingan dari fasilitator forum anak. Hasil dari Perumusan Suara Anak Depok ini ada 24 poin. Salah satunya adalah memperbanyak fasilitas untuk penyandang disabilitas seperti penyebrangan yang aman dan ramah untuk penyandang disabilitas. 



Data pendukung :

https://berita.depok.go.id/jelang-han-2022-forum-anak-depok-rumuskan-24-suara



0 Komentar untuk Perumusan Suara Anak Depok

login untuk komentar