By: forum anak kota banda aceh
Pelatihan
Fasilitator Forum Anak Kota Banda Aceh
Tanggal kegiatan : 19-20 Oktober 2020
Tempat : Hotel Kriyad Aceh
Fasilitator adalah seseorang yang
membantu sekelompok orang memahami tujuan bersama mereka dan
membantu mereka membuat rencana guna mencapai tujuan tersebut tanpa mengambil
posisi tertentu dalam diskusi. Begitu juga Forum Anak, harus memiliki
fasilitator menurut Permen PPPA No. 18 Tahun 2019 tentang Penyelenggaran Forum
Anak.
Terkait hal ini, dengan pergantiannya pengurus
berarti masa kepengurusan telah memasuki periode baru. Begitu pun fasilitatornya.
Sebelum pembentukan dan pengukuhan Forum Anak Kota Banda Aceh, dilakukan
Pelatihan Fasilitator untuk mencetak fasilitator yang siap dari segi
psikologis, substansi, hingga teknis agar dapat mendampingi dan memfasilitasi
forum anak dengan baik. Kegiatan ini dilaksanakan di Hotel Kriyad Aceh
tanggal 19 sampai 20 Oktober 2020 dari jam 9 hingga 5 sore tiap harinya.

Dalam pelaksaannya tetap
didampingi dengan Dinas P3AP2KB dan juga 2 orang narasumber dari Forum Anak
Provinsi Aceh. Dimulai dengan pembukaan, pemaparan tentang Konvensi Hak Anak,
hingga pembahasan kode etik. Tak luput pula games-games yang semakin menambah semangat
dalam menjalani hari dan tentu saja menandatangani surat pernyataan siap dan
mampu berkomitmen untuk bekerja dengan anak.
#FOKBAonACT#GenerasiGemilangDalamBingkaiSyariah#PelatihanFasilFOKBA
0 Komentar untuk Pelatihan Fasilitator Forum Anak Kota Banda Aceh