Bingung curhat kemana? Ga ada temen buat berbagi kisah? BEKESAH solusinya.

Bingung curhat kemana? Ga ada temen buat berbagi kisah? BEKESAH solusinya.

By: forum anak daerah sa-ijaan kabupaten kotabaru

Halo lagi anak Indonesia !

Sekarang, FADSA pengin ngenalin program kerja yang dibuat sebagai tempat curhat yang fleksibel dan aman. Wah ini sih kebutuhan kita semua ! Namanya apa ya ? Jawabannya adalah Berbincang Berkeluh Kesah (BEKESAH) !

BEKESAH merupakan program kerja Forum Anak Daerah Kabupaten Kotabaru yang berperan sebagai konselor sebaya dengan tujuan menjadi tempat aspirasi, menampung curahan hati, serta keluh kesah anak-anak Sa-ijaan Kabupaten Kotabaru tentunya.

   

Program kerja ini dibuat dan didasari oleh kesadaran FADSA Kotabaru tentang betapa kurangnya waktu anak untuk bercerita atau berkisah dengan orang tua karena faktor pekerjaan maupun yang lainnya. Nah, karena itulah BERKESAH dibuat agar bisa menampung kesah dan keluh anak Sa-ijaan. BERKESAH menjamin rahasia dan curhatan dari kamu terjaga 100 % ! Wah gak perlu khawatir ya !

BERKESAH bisa diakses melalui chat WhatsApp/call center dengan link yang tertera pada akun Instagram FADSA Kotabaru yaitu http://bit.ly/BEKESAHwithfadsa . Konseler dari FADSA hanya menerima panggilan pada hari kerja ( Senin, Selasa, Rabu, Kamis, dan Jum’at ) pukul 09.00 - 21.00 WITA ya teman-teman 😉

0 Komentar untuk Bingung curhat kemana? Ga ada temen buat berbagi kisah? BEKESAH solusinya.

login untuk komentar