By: forum anak kota pekalongan
<p><p><em><strong>HALO BOLO-BOLO FANTATIK!</strong></em></p>
<p>Dalam rangka Hari Internet Aman 2024, Forum Anak Kota Pekalongan dan DPMPPA Kota Pekalongan menghadirkan talkshow di Radio Kota Batik 91.2 FM pada 6 Februari 2024 pukul 13.00–14.00 WIB. Acara ini membahas internet sehat dan etika berinternet (cyber ethics) agar kebiasaan negatif di dunia nyata tidak terbawa ke dunia digital. Selain itu, dibahas pula OCSEA (Online Child Sexual Exploitation and Abuse) eksploitasi dan kekerasan seksual terhadap anak di dunia maya.</p>
<p>Narasumber, yaitu Kabid P3HAPPA DPMPPA Kota Pekalongan, Endah Wulandari, S.Psi, dan dua perwakilan Forum Anak Kota Pekalongan, akan mengulas pencegahan OCSEA, pentingnya literasi digital, serta perspektif pemerintah dalam menangani kasus ini. Melalui talkshow ini, diharapkan masyarakat semakin sadar akan pentingnya melindungi anak-anak di dunia digital dan menciptakan internet yang lebih aman bagi semua.</p>
<p> </p>
<p> </p>
<p> </p></p>
0 Komentar untuk Talkshow Together for a Better dalam Rangka Hari Internet Aman 2024