By: forum anak jawa tengah
🇮🇩 Halo Anak Indonesia! 🇮🇩
Gimana kabar nya nih? 🤗
Semoga sehat selalu dan dalam keadaan baik yah! 💪
Kali ini, kami Forum Anak Jawa Tengah ikut berpartisipasi dalam kegiatan Lokakarya Penyusunan Standar Operasional Prosedur (SOP) Sistem Rujukan Struktur dan Layanan di Bidang Pendidikan, Kesehatan, Kesejahteraan Sosial, dan Perlindungan untuk Meningkatkan Kesejahteraan Remaja, yang dilaksanakan pada
Hari/Tanggal : Rabu - Kamis, 17 dan 18 Januari 2024
Tempat : Hotel Grasia Semarang
Kegiatan ini diharapkan akan berimplikasi pada terstandarisasinya manajemen pencegahan dan penanganan permasalahan kerentanan remaja. SOP ini sekaligus memberikan peluang kerjasama multi-sektoral antar pemerintah daerah untuk berkolaborasi dan meningkatkan kinerja bersama di bidang kesejahteraan remaja. Sebagai langkah untuk mendukung penguatan kerjasama antar lintas sektor tersebut, maka UNICEF Indonesia dengan mitra pelaksana Lembaga Perlindungan Anak (LPA) Klaten berencana untuk mengadakan kegiatan lokakarya untuk mendiskusikan penyusunan SOP Sistem Rujukan Struktur dan Layanan di Bidang Pendidikan, Kesehatan, Kesejahteraan Sosial, dan Perlindungan untuk Meningkatkan Kesejahteraan Remaja. Kegiatan ini merupakan upaya untuk mendukung kesejahteraan remaja khususnya kesejahteraan remaja di Kota Pekalongan dan Kabupaten Rembang. Diharapkan kegiatan ini akan memberikan masukan dan informasi untuk mendukung tersedianya rencana aksi multisektoral untuk mengatasi permasalahan remaja secara terintegrasi.
Pada kegiatan ini, kami sebagai Forum Anak Jawa Tengah ikut berpartisipasi sebagai remaja, karena kegiatan ini dibuat untuk mempersiapkan kita Generasi Z menjadi pemimpin di masa depan, maka kami dan kita semua memiliki tanggung jawab untuk merealisasikan generasi emas Indonesia 2024.
Keren dan seru banget bukan?🤔
Tulis pendapat mu di kolom komentar yah!🤩
Forum Anak Jawa Tengah
- Setia Menjadi Sahabat Yang Bermartabat! 🤝
__________________________________________
-> Ikuti Media Sosial Kami! <-
📸 Instagram: @fan_jateng
🎵 Tiktok: @fanjateng
🎥 Youtube: Forum Anak Jawa Tengah
🐦 Twitter: @fan.jateng
📘 Facebook: FAN.JATENG
0 Komentar untuk LOKAKARYA PENYUSUNAN STANDAR OPERASIONAL PROSEDUR (SOP) SISTEM RUJUKANSTRUKTUR DAN LAYANAN DI BIDANG PENDIDIKAN, KESEHATAN, KESEJAHTERAAN SOSIAL, DAN PERLINDUNGAN UNTUK MENINGKATKAN KESEJAHTERAAN REMAJA