PENINGKATAN KAPASITAS FORUM ANAK BERSAMA YAYASAN LENTERA ANAK

PENINGKATAN KAPASITAS FORUM ANAK BERSAMA YAYASAN LENTERA ANAK

By: forum anak siak

Hallo Sobat FASI 🙌

Target RPJMN tahun 2015-2019 tidak  berhasil menurunkan prevelensi perokok anak usia 10-18 tahun dari 8,7% menjadi 5,4% pada tahun 2019. Data menunjukkan perokok anak terus meningkat menjadi 9,1% atau 3,2 juta pada tahun 2018. 

Seperti yang kita ketahui bersama bahwa tembakau membunuh lebih dari 8 juta orang setiap tahunnya, 1,2 juta diantaranya meninggal akibat menjadi korban sebagai perokok pasif. Menurut kami beberapa faktor yang dapat menyebabkan prokok pada usia anak adalah karena perubahan biologis dan psikologis serta situasi lingkungan. 

Pada tanggal 08 s/d 11 Oktober 2022 Forum Anak Siak diundang oleh Yayasan Lentera Anak untuk mengikuti kegiatan peningkatan kapasitas forum anak yang berkaitan dengan pengendalian tembakau bersama dengan 8 forum anak dari kabupaten/kota lainnya di Kota Depok, tepatnya di Resort Kinasih.

Kami, 9 Forum Anak dari 9 Kab/Kota Di indonesia bersama Yayasan Lentera Anak telah melakukan aksi upaya melindungi anak dari asap rokok dan paparan IPS Rokok yang juga sebagai salah satu perlindungan hak kesehatan anak dan kontribusi dalam perwujudan indikator Kota/Kabupaten Layak Anak nomor 17. 

Dalam kegiata tersebut, kami diberikan pembekalan informasi mengenai bahaya rokok, termasuk rokok elektronik, pengaruh iklan, promosi, dan sponsorship rokok dan hak partisipasi. Secara aktif, kami juga belajar metode simulasi dengan sangat antusias, dalam mewujudkan partisipasi dalam pengendalian temabakau di Indonesia. Kami juga membawa kisah dari masing-masing daerah kami tentang IPS Rokok. Lebih lanjut kami juga melakukan uji coba perangkat Lapor IPS Rokok guna perwujudan aksi nyata. 

Rangkaian kegiatan yang kami ikuti telah menjadi bekal bagi kami untuk kembali ke daerah masing-masing dan melakukan rencana tindak lanjut kami yaitu 'Pemantauan IPS Rokok'. Kami mengucapkan terimakasih kepada Yayasan Lentera Anak dan Kementrian PPPA yang telah mendukung realisasi program kami, Juga kepada ayah bunda dinas PPPA di daerah dan Gugus Tugas KLA dapat semakin bersinergi dengan Forum Anak dalam pengendalian tembakau di daerah maupun di Indonesia. 





0 Komentar untuk PENINGKATAN KAPASITAS FORUM ANAK BERSAMA YAYASAN LENTERA ANAK

login untuk komentar