By: Forum Anak Banten
Kongres Anak Indonesia (KAI) 2022 merupakan kegiatan yang diselenggarakan oleh Lembaga Perlindungan Anak Indonesia (LPAI) yang bekerjasama dengan pemerintah provinsi DKI Jakarta yang bertujuan sebagai fasilitas anak anak Indonesia untuk bertukar pikiran dan pengalaman dalam menyuarakan dan kampanye agar anak anak lebih kreatif , sehat dan berdaya lebih tinggi. Tema kegiatan ini merupakan "anak sehat dan berdaya Indonesia Kuat"
Kegiatan ini dilaksanakan selama 3 hari terhitung dari tanggal 25 November - 27 November 2022 yang bertempat di Grand Cempaka Putih Bussines Hotel, Jakarta. Dengan Peserta Kongres Anak Indonesia terbagi menjadi 2 ada peserta offline dan peserta daring. Jumlah peserta 248 anak daring dan 26 anak Luring. Terdapat 274 anak jumlah peserta Kongres Anak Indonesia dari 26 Provinsi. Peserta Luring dihadirkan dari provinsi DKI Jakarta dan Provinsi Banten. Serangkaian kegiatan Kongres Anak Indonesia diawali dengan pembukaan, materi dari para narasumber dan yang puncak adalah penyusunan suara anak Indonesia yang terdiri dari beberapa tahapan diantaranya, Sidang komisi, paripurna 1,2 dan 3.
Walaupun Kegiatan ini dilakukan dengan sistem hybrid dengan platfrom zoom meeting namun tidak mengurangi esensi dari para anak anak daring dan peserta Luring. Dengan kegiatan ini diharapkan anak anak dari seluruh Indonesia dapat Juga terlibat dalam perencanaan pembangunan atau PAPP.
0 Komentar untuk Kongres Anak Indonesia Tahun 2022