By: forum anak kecamatan larangan
SEBENAK KELURAHAN LARANGAN INDAH
Didalam kegiatan sehari bersama anak yang diadakan di Kelurahan Larangan Indah ini Forum Anak Kecamatan bersama perwakilan fasilitator berkontribusi di acara ini untuk meningkatkan interaksi lebih kita terhadap anak-anak di setiap keluarahan nya.
Acara ini diselenggarakan pada Hari Minggu, 30 Januari 2022 di Posyandu Anggur Jl. Mawar Raya RW 09 Kel. Larangan Indah, Kec. Larangan, kegiatan ini di hadiri 5 panitia Forum Anak Kecamatan Larangan, 3 Fasilitator. Kami juga bekerja sama dengan siswa/i kelas 11 IPS 3 dari SMA AN-NURMANIYAH sebagai bentuk praktek tugas mereka sejumlah 5 orang, dan 20 peserta anak dari pihak Kelurahan Larangan Indah. dalam kegiatan ini kita mengadakan Jingle FAN, 2P , dan 3end bersama untuk mengenalkan isi dari lagu jingle, sehingga bisa diterapkan di kehidupan sehari-hari oleh anak.
Dilanjutkan sesi pembuatan origami menjadi bentuk hewan, pada saat kegiatan tersebut, anak-anak diminta untuk membuat 4 kelompok berisikan 5 orang dan satu kaka panitia forum anak kecamatan larangan sebagai pemandu kegiatan tersebut. kegiatan berikutnya kita bermain tebak tebakan lagu daerah dengan cara memutar potongan lagu, lalu bagi anak-anak yang mengetahui lagu tersebut dipersilahkan maju ke depan dan menjawab. Permainan ini bisa menambah wawasan anak terhadap lagu lagu wajib & daerah. Dan terakhir menonton film yang mengedukasi, sehingga menambah wawasan terhadap anak.
Ditutup dengan doa dan foto bersama. Acara ini termasuk berdampak positif karna banyak hal yang di dapat setiap anak. Didapat setiap bagian nya ada juga keberanian interaksi anak terhadap lainnya menambah sosialisasi diri forum anak juga anak-anak nya


0 Komentar untuk SEBENAK LARANGAN INDAH