Pembentukan Sekretariat Forum Anak Kampar (S-FAKAR)

Pembentukan Sekretariat Forum Anak Kampar (S-FAKAR)

By: forum anak kabupaten kampar

Pada hari Senin, 08 Februari 2021 Forum Anak Kabupaten Kampar dan Fasilitator telah membentuk Sekretariat Forum Anak Kabupaten Kampar (S-FAKAR) yang dilaksanaka di Aula Kantor DPPKBP3A. Pengurus S-FAKAR sendiri terdiri dari anak yang berdomisili di tingkat Kabupaten yang bertujuan agar ketika ada kegiatan-kegiatan yang bersifat mendadak maka mereka yang akan melaksanakan nya di karenakan pengurus Forum Anak itu terdiri dari perwakilan setiap kecamatan jadi tentunya ketika ada kegiatan yang bersifat mendadak mungkin agak sulit untuk bisa melaksanakannya. Dengan demikian, pengurus Sekretariat itu adalah mereka yang berdomisili di Ibu Kota.

 

                                                                     

Dengan begitu dapat dipastikan pengurus sekretariat akan lebih cepat dan gesit ketika kapan diperlukan, hal itu karena mereka adalah pengurus yang tinggal paling dekat dengan kantor dan berda di Ibu Kota itu sendiri. Dengan dibentuknya sekretariat Forum Anak diharapkan setiap kegiatan bisa terlaksana dengan sebagaimana mestinya hingga tidak ada satu pun kegiatan yang terlewatkan begitu saja. Dengan adanya sekretariat Forum Anak pun diharapkan agar dapat memudahkan dan meringkan pengurus Forum Anak ketia ada suatu kegiatan, dengan adanya secretariat forum anak seluruh pengurus bisa saling membagi tugas masing-masing dan semuanya bisa berjalan dengan lancar dan sesuai apa yang di harapkan.

0 Komentar untuk Pembentukan Sekretariat Forum Anak Kampar (S-FAKAR)

login untuk komentar