By: forum anak daerah kapuas
Perwakilan Forum Anak Daerah Kabupaten Kapuas mengikuti Rapat koordinasi gugus tugas Kota Layak Anak atau KLA yang bertempat di Aula Dinas PMD Kabupaten Kapuas pada Senin, 14 Februari 2022. Pengurus Forum Anak yang mengikuti Musrenbang ini adalah Ketua Forum Anak Kabupaten Kapuas Hillary Jhensi didampingi Wakil Ketua FAD Kab. Kapuas Destri Maria Putri Ketua Forum Anak Kecamatan Selat Ari Sastro Wijoyo dan anggotanya serta Koordinator Bidang Partisipasi Brilliant Dwi Eltho Suwardi juga selaku Duta GenRe Putra Kabupaten Kapuas Tahun 2021/2022.

(Gambar 1 : Dokumentasi keterlibatan FAD Kabupaten Kapuas dalam Rakor Gugus Tugas KLA)
Rapat tersebut dihadiri Bupati Kapuas Ben Brahim S Bahat didampingi Sekda, Septedy, Plt Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (P3APPKB) Kapuas, Santoso. Kegiatan itu juga diikuti sejumlah SOPD terkait.
Tujuan dilaksanakannya Rakor ini untuk melakukan monitoring dan persamaan persepsi mengenai upaya-upaya strategis Pemkab Kapuas dalam rangka persiapan pelaksanaan evaluasi KLA tahun 2022. Bupati Kapuas meminta kepada Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (P3APPKB) Kabupaten Kapuas segera persiapkan data penunjang untuk KTA, dan berkomitmen dalam menyukseskan terwujudnya kota Kuala Kapuas sebagai Kota Layak Anak pada tahun 2022.
“OPD terkait agar bergerak cepat dalam melengkapi indikator ini dan saya yakin dengan semangat kebersamaan, kekompakan dan kerja keras dari seluruh pihak, kita optimis Kota Kuala Kapuas pada 2022 dapat menjadi Kota Layak Anak,” kata Ben Brahim, Selasa 15 Februari 2022
Sementara itu, Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (P3APPKB) Kapuas Santoso mengatakan terkait indikator-indikator apa saja yang diperlukan dalam memenuhi status Kota Layak Anak. Indikator itu diantaranya seperti adanya Peraturan Daerah (Perda) tentang Perlindungan Anak, Lembaga pengasuhan alternatif, infrastruktur ramah anak dan beberapa indikator lainnya.
“Nilai Kota Layak Anak tahun 2021 yang dikeluarkan oleh Kementerian PPA untuk Kabupaten Kapuas kurang 4,4 poin dan bila nilai tersebut terpenuhi, maka Kabupaten Kapuas akan mendapatkan kategori Pratama,” kata Santoso.
0 Komentar untuk KUALA KAPUAS MENUJU KOTA LAYAK ANAK