By: Forum Anak Kota Depok
Halo Anak Indonesia, Sampurasun! Pada hari Jumat, Tanggal 20 Februari 2023 Forambing berkesempatan untuk mengikuti kegiatan Forum Rencana Kerja (forenja) Dinas Dinas Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Kota Depok atau yang disebut KESBANGPOL yang dilaksanakan di Ruang Pendopo Ageng, Sasano Mulyo. Saat mengikuti kegiatan ini Forambing didampingi oleh Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DP3AP2KB).
Dalam kesempatan ini, Forambing berkesempatan untuk menyampaikan beberapa aspirasi dari hasil FGD, diantaranya adalah aspirasi untuk perlindungan anak penanganan dan pencegahan 15 jenis AMPK (Anak Memerlukan Perlindungan Khusus) yang ada di ranah kesbangpol seperti jenis AMPK korban terorisme DLL dan juga KESBANGPOL goes to school yang merupakan kegiatan edukasi yang bertujuan untuk anak-anak mendapatkan informasi tentang cinta tanah air dan lebih paham makna cinta tanah air serta toleransi.
Aspirasi yang kami sampaikan mendapatkan respon yang baik dan sangat didukung terutama pada aspirasi AMPK diterima dengan baik oleh bapak kepala Badan Persatuan Bangsa dan Politik Kota Depok, hal tersebut membuat kami semakin bersemangat untuk menjalankan kegiatan ini dan semakin yakin hak-hak anak Depok dapat terpenuhi.
Forum anak Kota Depok,
Solid, Optimis, Inovatif!


0 Komentar untuk Forenja Dinas Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Kota Depok (KESBANGPOL)