By: Forum Anak Butta Toa Kab. Bantaeng
AKSA ATRAKTIF (Aksi Anak Sadar Lingkungan Aktif,
Gembira dan Kreatif) merupakan salah satu program kerja dari duta anak kabupaten Bantaeng yang berlokasi di Halaman Masjid Nurul
Qalam Pullauweng, Desa Ulugalung, Kec. Eremerasa, Kab.
Bantaeng pada hari Kamis pada tanggal 29 September 2022.

Partisipan dari kegiatan ini berjumlah sebanyak 46 orang anak, Tujuan dari proker ini adalah agar anak-anak dapat
terpenuhi haknya untuk bergembira serta anak-anak
menjadi lebih aktif dan kreatif dalam pembuatan sesuatu
seperti karya dan bisa memanfaatkan barang-barang bekas
yang ada di sekitar mereka. Hal ini juga dapat mengurangi
limbah bahan bekas disekitarnya.
Kegiatan ini diawali dengan pembukaan dan perkenalan
lalu dilanjutkan dengan kegiatan Ice breaking yang
bertujuan mencairkan suasana dalam kegiatan tersebut.
Setelah itu kegiatan ini dimulai dengan pemberian materi
singkat dari Duta Anak Kab. Bantaeng lalu kegiatan
membuat karya dari bahan bekas. Ada pula kegiatan
mewarnai gambar yang berkaitan dengan kegiatan menjaga
130
lingkungan. Setelah itu, anak-anak diajak untuk bermain
games tebak-tebakan dan ditutup dengan kegiatan foto
bersama sekaligus pembagian Snack.


0 Komentar untuk AKSA ATRAKTIF ("Aksi Anak Sadar Lingkungan Aktif, Gembira dan Kreatif")