Kunjungan Ke Panti Asuhan Al Hidayah

Kunjungan Ke Panti Asuhan Al Hidayah

By: forum anak kota pekanbaru

Pada 29 Juni 2021 Forum Anak Kota Pekanbaru berkunjung ke Panti Asuhan Al Hidayah dengan tujuan melihat dan menjemput Suara Anak di Panti Asuhan. Ada sekitar 30 Anak di Panti Asuhan berpartisipasi dalam Pengisian Suara Anak. Anak anak di Panti Asuhan tersebut terlihat gembira dan menerima kedatangan Forum Anak Kota Pekanbaru.

Tujuan Forum Anak Pekanbaru mengunjungi Panti Asuhan Al Hidayah adalah untuk menjemput Suara anak untuk di pertimbangkan dalam Perumusan Suara Anak Kota Pekanbaru tahun 2021. Hasilnya, suara anak dari Panti Asuhan Al Hidayah sudah terkumpul. 

Kegiatan dimulai dari ba'da Zhuhur hingga Ba'da Ashar. Dimulai dengan Pembukaan Oleh MC setelah pembukaan oleh MC, lanjut perkenalan oleh Kabid PHA-KK, Ayahanda Bukhairo S. Ag. Sekaligus memperkenalkan Forum Anak Kota Pekanbaru sebagai Wadah Aspirasi dan Inspirasi Anak. Dilanjutkan dengan sambutan oleh Ketua Forum Anak Pekanbaru, M. Agung Febriyandi. Dilanjutkan dengan Pengertian Forum Anak, Perkenalan Forum Anak, perkenalan Pengurus Inti serta Maksud dan Tujuan Forum Anak Kota Pekanbaru datang ke Panti Asuhan Al Hidayah. 

Setelah menjelaskan maksud dan tujuan, Masing masing anak diberikan 1 kertas dan 1 pena untuk menulis keinginan, dan harapan mereka untuk diri serta Panti Asuhan Al Hidayah. Anak anak tersebut berantusias mengisi keinginan mereka dan harapan mereka kedepannya. Anak anak di Panti Asuhan tersebut aktif dan mau untuk mengisi kertas suara anak. 

@kemenpppa @humaspku @dp3apm_pku @uptppakotapekanbaru @forumanakid @forumanakriau 

#dp3apm 
#uptppa 
#forumanakid 
#forumanakriau

0 Komentar untuk Kunjungan Ke Panti Asuhan Al Hidayah

login untuk komentar