Pertemuan Forum Anak Banjarmasin dengan We Inspire

Pertemuan Forum Anak Banjarmasin dengan We Inspire

By: forum anak kota banjarmasin





              Menurut data Kementerian Perencanaan Pembangunan Nasional (BAPPENAS) Indeks Pembangunan Pemuda (IPP) Kalimantan Selatan menduduki peringkat tiga terbawah pada tahun 2018 dengan memperoleh poin 48,00 jauh di bawah rata-rata IPP Indonesia yaitu 51,50 poin.

          Melihat data tersebut salah satu organisasi kepemudaan di Kalimantan Selatan, We Inspire bersama Forum Anak Banjarmasin berkomitmen dalam program “Peningkatan Indeks Pembangunan Pemuda Kalimantan Selatan”. Untuk membahas program ini tiga orang perwakilan pengurus Forum Anak Banjarmasin melakukan pertemuan dengan perwakilan pengurus We Inspire pada tanggal 21 Juli 2020 di COD Coffe Banjarmasin.

    

          Dalam pertemuan ini Forum Anak Banjarmasin dan We Inspire membahas tentang rencana tindak lanjut serta agenda kegiatan yang akan mendukung suksesnya program ini, hingga akhirnya disepakati beberapa kegiatan yang akan dilaksanakan yaitu sosialisasi pencegahan perkawinan usia anak serta kegiatan pendukung seperti sekolah pemuda, kelas pemuda dan lain sebagainya. Setelah kedua belah pihak sepakat, Forum Anak Kota Banjarmasin menandatangi MOU sebagai bentuk komitmen dalam program ini.

 

0 Komentar untuk Pertemuan Forum Anak Banjarmasin dengan We Inspire

login untuk komentar